kisah kartini masa kini

Sosok Kartini yang begitu tangguh tidak hanya sekadar dikenang, tetapi berhasil menginspirasi wanita di Indonesia dari berbagai generasi. Mungkin Raden Ajeng Kartini telah berpulang, tetapi semangat dan kegigihannya tetap terpatri di dalam benak sederet sosok Kartini masa kini. 

Kartini merupakan salah satu pahlawan wanita Indonesia yang dikenal sosok yang menginspirasi berbagai generasi wanita di Indonesia. Bukan tanpa alasan, pada 1912, Kartini berhasil mendirikan sekolah wanita pertama di Indonesia.

Tentunya di balik kesuksesan tersebut, Kartini melewati berbagai rintangan dan masalah selama memperjuangkan hak wanita di Indonesia. Itulah alasannya setiap 21 April dijadikan sebagai hari bersejarah untuk mengenang jasa pahlawan RA Kartini.

Kisah Kartini masa kini yang inspiratif

Memiliki segudang prestasi dan perjalanan hidup yang menginspirasi, berikut 5 sosok Kartini masa kini.

1. Maudy Ayunda, kartini masa kini dari dunia seni

kebaya maudy ayunda

Meski sibuk di dunia tarik suara dan peran, Ayunda juga dikenal sebagai Kartini masa kini karena segudang prestasi akademik yang dimilikinya di samping kemampuannya dalam bernyanyi dan berakting. Bahkan, tak jarang Maudy tampil untuk mendukung kemajuan dalam dunia pendidikan.

Tak heran jika para remaja wanita menjadikan Maudy Ayunda sebagai role model-nya. Pasalnya, wanita kelahiran 1994 ini kerap kali mendapat gelar kehormatan dan berbagai penghargaan.

Mengawali karier lewat film Untuk Rena, Maudy berhasil menamatkan pendidikannya di berbagai kampus terbaik di dunia, mulai dari Oxford University hingga Stanford University. Bahkan belum lama ini Maudy Ayunda ditunjuk sebagai juru bicara forum Presidensi Group Twenty atau G20.

Tips Jadi Perempuan Hebat Sebagai Kartini Modern

2. Moorissa Tjokro, kartini masa kini di bidang teknologi

moorissa tjokro kartini masa kini

Berbeda dengan Maudy Ayunda, Moorissa Tjokro merupakan sosok Kartini masa kini yang dikenal memiliki keahlian di bidang teknologi. Di balik suksesnya perusahaan mobil Tesla, ternyata ada andil Moorissa di baliknya, lho!

Yup, insinyur muda asal Indonesia ini bersama dengan lima Autopilot Software Engineer perusahaan Tesla, di California, Amerika Serikat ini berhasil meluncurkan fitur kecerdasan buatan swakemudi penuh atau Full-Self-Driving versi beta.

Tak hanya itu, Moorissa juga berhasil didaulat menjadi seorang Data Scientist serta berperan dalam mengurusi perangkat lunak mobil. Wah, keren banget, ya?

Ini Tokoh Inspiratif Wanita Indonesia, Representasi Kartini Modern

3. Greysia polii di bidang olahraga

greysia polii kartini masa kini

Dikenal sebagai pebulu tangkis spesialis ganda putri Indonesia, Greysia Polii sukses mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia sebelum akhirnya resmi menggantungkan raket atau pensiun di tahun 2022. 

Sejak bergabung di tim nasional bulu tangkis, Greysia kerap berganti pasangan tanding. Namun, selama 19 tahun berkarier di bulu tangkis, Greysia telah meraih puluhan gelar juara.

Mulai dari juara Philippines Open 2006 bersama Meiliana Jauhari, menyabet medali emas dalam SEA Games 2019 bersama Apriyani Rahayu, hingga sebelum memutuskan pensiun Greysia berhasil meraih medali emas dalam Olimpiade Tokyo 2020 bersama Apriyani Rahayu.

Rayakan Peringatan Hari Kartini, Kenali Jasa dan Sejarahnya

4. Butet Manurung, kartini masa kini di bidang pendidikan

butet manurung kartini masa kini

Pernahkah kamu membaca novel atau menonton film berjudul Sokola Rimba? Yup, kisah inspiratif yang kamu baca dan tonton ini ternyata berdasarkan dari kisah nyata aktivis muda bernama Butet Manurung, lho!

Perjalanan Butet dalam meningkatkan literasi berawal pada tahun 1999. Di mana pada saat itu, Butet rela berkelana di pedalaman hutan Jambi untuk mendirikan sekolah dan mengajar baca tulis serta berhitung kepada anak-anak masyarakat Suku Kubu yang disebut Orang Rimba.

Hal yang terlihat sederhana ini ternyata berharga dan berdampak besar bagi Orang Rimba. Perjalanan Butet dalam mendukung kemajuan pendidikan di Indonesia tak hanya sampai situ saja. 

Hingga saat ini, Butet terus mengembangkan Sokola Rimba yang kini telah diubah menjadi Sokola Institute dengan tujuan agar masyarakat Indonesia yang di pelosok turut mendapatkan dukungan pendidikan. Sungguh jasa kartini masa kini ini begitu mulia dan tak akan tergantikan, ya?

Berkat perjuangan dan aksi besarnya, Butet sukses meraih sejumlah penghargaan seperti UNESCO Man and Biosphere Award pada 2001 dan Ramon Magsaysay Award pada tahun 2014.

Arti Motivasi Wanita Karir Pada Hari Perempuan Internasional

5. Mesty Ariotedjo di bidang kesehatan

mesty ariotedjo kartini masa kini

Sosok Kartini masa kini yang satu ini bisa dibilang multitalenta. Bagaimana nggak? Dwi Lestari Pramesti Ariotedjo atau yang lebih dikenal dengan nama Mesty Ariotedjo merupakan seorang dokter, model, pemain musik, dan pendiri perusahaan rintisan.

Wecare.id salah satu perusahaan rintisan Mesty didirikan dengan tujuan sebagai wadah penggalangan dana dengan sistem crowdfunding untuk membantu warga Indonesia yang kurang mampu dan dalam keadaan sakit agar kalangan menengah ke bawah pun juga mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal. 

Tak hanya dikenal dengan segudang prestasi di dunia kesehatan dan masuk ke dalam jajaran Forbes 30 Under 30 Asia, wanita lulusan Universitas Indonesia ini juga memiliki kemampuan di bidang musik. Mesty diketahui lihai dalam bermain piano, gamelan, flute hingga harpa.

Berkat kecintaannya dalam dunia musik klasik, Mestu memutuskan untuk mendirikan sekolah musik gratis untuk anak-anak kurang mampu bernama Children in Harmony.

Inspirasi dari Malala Yousafzai, Peraih Nobel Perdamaian Termuda di Dunia

Itulah 5 tokoh Kartini masa kini yang menginspirasi. Selamat Hari Kartini! Semoga semangat juang tetap mengalir di dalam darah para penerus bangsa.


Penulis: Silvia Wardatul

Share artikel ini
Reference