7 Cara Jitu Menghilangkan Kantung Mata dan Mata Panda
Kantung di bawah mata dan lingkaran hitam di sekitar mata (juga dikenal sebagai mata panda) dapat muncul seiring bertambahnya usia. Ini karena jumlah kolagen di kulit di sekitar mata berkurang selama penuaan, dan kelopak mata tampak lebih menggantung.
Beberapa orang mungkin merasa tidak nyaman dengan munculnya kantong di bawah mata, dengan lingkaran hitam di bawah mata. Apalagi jika keluhan tersebut menyebabkan sedikit pembengkakan pada mata. Untuk mengatasinya, kamu perlu tahu cara menghilangkan kantung mata dan mata panda secara efektif.
Apa itu kantung mata?
Kantung mata adalah pembesaran atau penebalan bagian bawah mata yang disebabkan oleh penumpukan cairan akibat melemahnya jaringan di sekitar mata, termasuk otot-otot yang menopang kelopak mata. Kantung mata pada umumnya muncul karena pola tidur yang tidak teratur atau kurang tidur.
Apa itu mata panda?
Mata panda adalah kondisi lingkar bawah mata yang menghitam. Kondisi ini biasanya sering dikaitkan dengan masalah tidur. Padahal, kurang tidur bukanlah satu-satunya penyebab kondisi ini. Orang yang menderita dehidrasi, penuaan, atau kondisi medis tertentu juga bisa mengalami mata panda.
Penyebab kantung mata bengkak dan menghitam
Selain karena penuaan dan kurang tidur (kelelahan), munculnya kantung mata dan mata panda juga bisa disebabkan oleh beberapa hal berikut ini:
- Peningkatan kandungan melanin pada kulit sekitar mata, seperti akibat paparan sinar matahari yang berlebihan
- Peradangan atau hiperpigmentasi
- Penumpukan air di sekitar mata akibat perubahan hormonal dan asupan garam yang berlebihan.
- Stres
Cara menghilangkan kantung mata dan mata panda
Pada dasarnya, kantung mata dan mata panda bisa dihilangkan dengan beberapa langkah perawatan sederhana berikut ini:
1. Gunakan kompres dingin
Kompres mata dikenal efektif untuk mengurangi mata bengkak dan menyembunyikan lingkaran hitam. Kamu bisa mengompres mata dengan kain bersih yang dibasahi air dingin atau dengan es batu yang ditutupi dengan kain. Tekan pada mata selama 10 hingga 15 menit.
2. Perbaiki pola tidur
Pastikan kamu memiliki waktu tidur yang cukup, yakni 7-9 jam setiap malam. Perhatikan juga posisi tidurmu. Untuk mengurangi kemungkinan munculnya mata panda, angkat kepala sedikit dengan menggunakan bantal tambahan untuk menopang kepala. Cara ini juga diketahui dapat mencegah penumpukan air di sekitar mata saat tidur.
3. Hindari asupan alkohol dan kafein
Minuman dengan kandungan alkohol dan kafein dapat menyebabkan dehidrasi ringan, mengganggu jam tidur, dan membuat kantung mata serta lingkaran hitam di sekitarnya tampak lebih jelas. Oleh karena itu, kamu perlu membatasi konsumsi minuman beralkohol dan berkafein agar kantung mata bisa cepat hilang.
4. Cukupi kebutuhan cairan tubuh
Cairan yang cukup juga dapat mencegah terbentuknya kantong di bawah mata. Kamu juga bisa mengurangi asupan makanan olahan yang tinggi garam untuk menghindari retensi cairan.
5. Penuhi asupan kalium
Memenuhi asupan kalium bagi tubuh juga dapat mengurangi risiko munculnya kantung mata dan mata panda. Ada beberapa sumber makanan yang mengandung kalium, seperti kacang-kacangan, yogurt, pisang, dan sayuran hijau.
6. Gunakan krim mata
Krim mata dengan kandungan chamomile, timun, atau arnica juga dapat digunakan untuk mengurangi peradangan di bagian bawah mata dan mengencangkan kulit. Selain itu, krim mata yang mengandung vitamin C, vitamin K atau vitamin E dapat efektif menghilangkan kantung mata.
7. Gunakan tabir surya
Gunakan sunscreen dengan SPF 30 setiap hari. Selain itu, gunakan juga concealer yang lebih terang dari warna kulitmu untuk membantu menyembunyikan lingkaran hitam di bawah mata. Kamu disarankan menggunakan concealer dengan SPF 15 atau lebih tinggi.
Masker alami untuk kantung mata dan mata panda
Sebagai cara menghilangkan kantung mata dan mata panda yang efektif, kamu bisa coba beberapa jenis masker wajah alami berikut:
Masker kantung teh
Teh mengandung kafein dan antioksidan yang membantu merangsang aliran darah, menyempitkan pembuluh darah, dan mengurangi penumpukan air di bawah kulit mata.
Masker kantong teh pun sangat mudah digunakan. Setelah diseduh, tiriskan kantong teh dan masukkan ke dalam lemari es selama 15 menit. Kemudian oleskan kantong teh dingin ke kelopak mata yang tertutup dan tunggu sekitar 10 menit.
Masker tomat
Tomat berfungsi sebagai masker mata karena mengandung fitokimia yang dapat meningkatkan pigmentasi kulit. Tentu saja buah ini membantu menghilangkan mata panda.
Tomat juga mudah digunakan sebagai masker mata. Potong tomat menjadi beberapa bagian, lalu tempelkan dan oleskan potongan tomat pada area sekeliling mata. Agar hasilnya efektif, gunakan masker tomat 2-3 kali seminggu.
Masker lidah buaya
Masker lidah buaya dapat digunakan untuk melembabkan area mata sekaligus mengurangi pigmentasi kulit. Kulit disekitar mata akan sangat segar setelah menggunakan masker lidah buaya.
Cara pengaplikasiannya juga mudah. Pijat lembut area sekitar mata dan oleskan gel lidah buaya di sekitar mata. Biarkan semalaman dan bilas di pagi hari. Agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal, gunakan masker untuk mata ini secara rutin tiap malam.
Masker kunyit
Masker kunyit memiliki sifat anti inflamasi, antibakteri, dan antioksidan yang dapat mencerahkan flek hitam pada mata. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa kurkumin yang terkandung dalam kunyit dapat secara aktif memperbaiki jaringan kolagen kulit.
Kamu dapat membeli masker kunyit alami untuk mata secara langsung atau meraciknya sendiri. Jika ingin meracik, siapkan dulu satu sendok makan bubuk kunyit dan satu sendok makan minyak zaitun. Campur kedua bahan dan oleskan ke kulit di bawah mata.
Operasi kantung mata dan prosesnya
Jika semua upaya telah dilakukan, tetapi masalah kelopak mata malah semakin memburuk dan membengkak, operasi kelopak mata atau blepharoplasty dapat dipertimbangkan.
Blepharoplasty tidak hanya dapat menghilangkan kantung mata, tetapi juga memperbaiki pembengkakan kelopak mata dan mengurangi kelebihan kulit pada kelopak mata atas dan bawah yang dapat mempengaruhi penglihatan.
Namun, ada berbagai risiko yang terjadi dengan operasi kelopak mata. Jadi, jika kamu ingin melakukan operasi kantung mata, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter ya!
Nah, itulah beberapa cara menghilangkan kantung mata dan mata panda yang bisa kamu coba. Siap memiliki penampilan yang lebih baik?