manfaat folaplus untuk promil

manfaat folaplus untuk promil

Asam folat atau vitamin B9 adalah nutrisi penting yang dibutuhkan oleh ibu hamil atau promil karena berperan penting dalam pembentukan sel tubuh, sintesis DNA dan RNA, serta metabolisme homosistein. 

Untuk itu, bila kamu sedang menjalani program kehamilan atau promil, makanan yang mengandung asam folat sangatlah penting. Selain dari makanan, kamu juga bisa mendapatkan asupan asam folat dari vitamin, salah satunya folaplus.

Folaplus sendiri didesain khusus dengan kandungan asam folat yang baik untuk pertumbuhan janin, lho. Untuk itu, ketahui rincian manfaat folaplus untuk promil di artikel berikut ini, ya!

Apa itu folaplus?

Folaplus adalah suplemen vitamin yang biasanya direkomendasikan untuk dikonsumsi ibu hamil dan kamu yang sedang merencanakan kehamilan atau promil. 

Sebab, vitamin folaplus mengandung asam folat, vitamin B12, vitamin D3, dan beberapa nutrisi penting lainnya yang dibutuhkan oleh ibu hamil agar bisa memenuhi kebutuhan gizi selama masa kehamilan.

Hal ini dikarenakan asam folat adalah nutrisi penting yang sangat dibutuhkan oleh ibu hamil. Yap, kandungan asam folat tersebut bisa membantu mengurangi risiko bayi lahir dengan cacat tabung saraf. 

Karena, dalam beberapa kasus, kekurangan asam folat dapat menyebabkan masalah kesehatan serius pada bayi.

Namun, sebelum mengonsumsinya, sebaiknya kamu konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter kandungan untuk menentukan dosis yang tepat dan keamanan suplemennya. 

Manfaat folaplus untuk promil

Kamu sedang menjalani promil? Bila ya, sebaiknya rutinlah mengonsumsi makanan yang mengandung asam folat, seperti jeruk, lemon, sayuran hijau, dan aneka jenis buah-buahan lainnya. 

Asam folat sangat bermanfaat untuk promil karena bisa membantu tubuh membuat sel baru, termasuk sel darah merah. 

Jika kamu sedang promil, tetapi tidak mendapatkan cukup asam folat, maka kamu berisiko mengalami anemia defisiensi folat.

Defisiensi folat dapat menyebabkan:

  • Tubuh tidak dapat membuat sel darah merah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh. Bila demikian, fungsi organ pun akan ikut terganggu.
  • Gangguan tumbuh kembang janin dan menimbulkan cacat tabung saraf seperti spina bifida dan anencephaly
  • Persalinan prematur
  • Gangguan perkembangan plasenta

Intinya, folaplus dapat menjadi salah satu opsi vitamin yang dikonsumsi oleh ibu hamil atau sedang menjalani promil.

Kandungan asam folat, vitamin B12, vitamin D3, dan nutrisi penting lainnya pada folaplus dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil serta mengurangi risiko terjadinya cacat saraf pada janin.

Selain itu, kamu juga perlu tetap menjaga pola makan yang seimbang dan mengonsumsi makanan kaya akan asam folat, seperti sayuran hijau, buah-buahan, dan biji-bijian.

Dengan memperhatikan asupan gizi yang tepat, ibu hamil dan kamu yang sedang promil dapat membantu menjaga kesehatan dirinya dan janin di kandungan. 


Penulis: Nabila Ramadhani

Share artikel ini
Reference