kalori bumbu kacang

Siapa nih yang suka banget sama bumbu kacang? Bumbu kacang memang dekat banget sama selera makanan orang Indonesia. Bumbu kacang biasanya ada pada berbagai hidangan dari mulai sate, pecel, dan masih banyak lainnya. Tapi, berapa ya jumlah kalori bumbu kacang?

Yuk, ketahui jawabannya di ulasan berikut ini.

Berapa kalori bumbu kacang

Buat kamu yang gemar mengkonsumsi bumbu kacang, mengetahui kalori bumbu kacang penting, loh. Ini supaya kamu bisa mengontrol seberapa batas konsumsi bumbu kacang yang aman untuk tubuh.

Untuk setiap 16 gram bumbu kacang memiliki kandungan 41 kalori. Kandungan dalam saus kacang ini juga melingkupi 2,6 g lemak, 1 g protein, dan 3,5 g karbohidrat. Yang terakhir adalah 2,7 g gula dan 0,3 g serat makanan, sisanya adalah karbohidrat kompleks.

Kalori Tahu Bacem Ternyata Rendah, Ini Dia Resep Lezatnya!

Manfaat bumbu kacang

Manfaat bumbu kacang datang dari kandungan kacang tanah yang merupakan bahan dasar utama pembuatan bumbu kacang. Berikut sejumlah manfaatnya:

penyebab detak jantung cepat

1. Menjaga kesehatan jantung

Kacang tanah yang merupakan bahan dasar bumbu kacang memiliki manfaat untuk kesehatan jantung. Ini karena kandungan lemak tak jenuh pada kacang tanah yang tinggi. Lemak tak jenuh sendiri merupakan lemak yang dapat membantu menurunkan kolesterol hingga menurunkan risiko penyakit jantung.

Selain itu, kacang tanah juga memiliki kandungan magnesium, vitamin B3, hingga tembaga yang baik untuk menjaga jantung agar tetap sehat. Berbagai kandungan mineral, lemak, dan vitamin ini akan membantu jantung sehat dan kuat.

2. Menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke

Menurut American College of Cardiology, orang yang mengkonsumsi kacang tanah sebanyak 2 kali seminggu dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung bahkan hingga 13 persen.

Bukan hanya itu, mengkonsumsi kacang tanah juga dapat menurunkan risiko penyakit jantung koroner hingga 15 persen. Ini disinyalir karena berkaitan dengan kandungan resveratrol dan asam oleat yang ada pada kacang tanah. Keduanya diketahui dapat melindungi pembuluh darah serta melindungi jantung dari efek radikal bebas. Ini sebabnya risiko penyakit jantung juga dapat menurun. 

3. Mencegah penyakit batu empedu

Batu empedu terjadi ketika sisa empedu serta kolesterol mengendap sampai membentuk kristal empedu. Jika dibiarkan, batu empedu ini dapat menyebabkan saluran empedu menjadi tersumbat. Alhasil tubuh akan mengalami nyeri dan peradangan.

KOnsumsi kacang tanah disinyalir dapat mencegah penyakit batu empedu tersebut. Pasalnya, kacang tanah dapat menurunkan kolesterol dalam darah yang berkontribusi pada terbentuknya batu empedu. 

Kamu bisa bisa kombinasikan bumbu kacang yang berasal dari kacang tanah ini dengan makanan lain yang kaya akan serat seperti sayuran. Jangan lupa, batasi pula asupan makanan tinggi lemak jahat, ya.

4. Membantu mengontrol gula darah

Kacang tanah diketahui dapat menjadi makanan yang baik untuk penderita diabetes. Ini karena indeks glikemik kacang tanah yang rendah. Ini sebabnya, mengkonsumsi kacang tanah tidak menyebabkan kenaikan gula darah yang cepat.

Namun jika kamu ingin mengkonsumsi bumbu kacang, sebaiknya jangan tambahkan gula tambahan terlalu banyak.

Selain itu, kacang tanah juga dapat membantu pergerakan makanan di dalam saluran pencernaan. Ini karena kandungan serat yang ada pada kacang tanah. Apalagi, kacang tanah juga mengandung protein yang dapat mengambil lebih banyak energi supaya bisa terurai. Dengan begitu, tubuh akan melepaskan energi serta glukosa dengan lebih stabil.

Ingin Tahu Apa Kadar Gula Darah Yang Normal, Ini Cirinya!

5. Menurunkan kolesterol

Kacang tanah juga memiliki kandungan lemak tak jenuh. Ini berguna untuk menurunkan kolesterol jahat atau LDL yang dapat menyebabkan pembentukan plak pada pembuluh darah. Plak ini adalah penyebab utama seseorang mengalami penyakit jantung koroner.

Bukan hanya itu, lemak yang satu ini juga berguna untuk memelihara sel-sel pada tubuh serta dapat memberikan tubuh asupan vitamin E. Kandungan vitamin E ini merupakan antioksidan yang dapat melindungi jaringan tubuh dari efek kerusakan radikal bebas yang berbahaya.

Itulah ulasan mengenai kalori bumbu kacang hingga manfaatnya untuk tubuh. Berbagai manfaat tersebut datang dari kacang tanah yang merupakan bahan dasar bumbu kacang.

Namun, jangan mengkonsumsi bumbu kacang terlalu banyak karena dapat menyebabkan penyerapan zat besi dan zinc terhambat akibat adanya pengaruh dari asam fitat pada kacang tanah.

Penulis: Intan Dwiyanti

Share artikel ini
Reference