10 Manfaat Pepaya Dan Kalorinya Yang Sangat Rendah!
Kalori pepaya rupanya cukup kecil sehingga membuat buah ini jadi favorit mereka yang sedang diet. Melakukan diet pepaya juga bisa membuat berat badan turun, loh!
Pepaya merupakan salah satu makanan sehat yang memiliki banyak kandungan nutrisi di dalamnya. Bahkan, makanan yang satu ini kerap menjadi salah satu makanan pilihan untuk diet sehat. Tapi, sebenarnya, berapa sih kalori pepaya dan apa saja manfaatnya untuk tubuh? Berikut ulasannya.
Berapa kalori pepaya?
Penting untuk mengetahui kalori dan kandungan makanan bagi kamu yang ingin menjalani hidup sehat maupun tengah diet untuk mengurangi berat badan. Pepaya bisa menjadi pilihan makanan sehat yang bisa kamu konsumsi.
Dalam setiap 145 gram pepaya memiliki kandungan 62 kalori serta 2,5 gram serat. Bukan hanya itu, buah yang satu ini juga diperkaya dengan kandungan lain seperti:
- Kalori: 62
- Lemak: 0.4g
- Natrium: 11.6mg
- Karbohidrat: 16g
- Serat: 2.5g
- Gula: 11g
- Protein: 0,7g
- Vitamin A: 68.2mcg
- Vitamin C: 88,3 mg
- Kalium: 263.9mg
- Folat: 53.7mcg
- Beta karoten: 397.3mcg
- Likopen: 2650.6mcg
Apakah pepaya bagus untuk diet?
Dengan sejumlah kandungan yang dimilikinya, lantas apakah buah yang satu ini bagus untuk diet? Jawabannya adalah ya! Pepaya dapat membantu menurunkan berat badan karena kaya akan serat yang dapat membantu kamu kenyang lebih lama.
Bukan hanya itu, pepaya juga tinggi air dan kalori pepaya juga rendah sehingga sangat cocok untuk diet. Kandungan serat pada pepaya akan membantu meningkatkan rasa kenyang sehingga dapat mencegah kamu untuk makan berlebihan.
Dalam sebuah penelitian menunjukan bahwa asupan serat dapat membantu menurunkan berat badan. Ini artinya, mengkonsumsi makanan dengan serat tinggi seperti pepaya akan membantu program diet kamu.
Manfaat makan buah pepaya
Bukan hanya baik untuk diet, pepaya juga memiliki sejumlah kandungan lain yang peting untuk tubuh. Sehingga, buah yang satu ini juga membawa berbagai manfaat kesehatan lainnya, seperti:
1. Menurunkan kolesterol
Pepaya mengandung vitamin C dan antioksidan yang berguna untuk mencegah kolesterol tinggi. Kolesterol yang terlalu tinggi dapat menyebabkan stroke, hipertensi hingga serangan jantung.
2. Meningkatkan imun
Pepaya memiliki kandungan vitamin C tinggi yang sangat penting untuk tubuh. Kekurangan vitamin C dapat menyebabkan kelemahan, masalah kulit, hingga anemia. Kandungan vitamin C yang tinggi pada buah ini dapat membantu kamu memenuhi kebutuhan vitamin C harian kamu.
3. Menurunkan berat badan
Kalori pepaya yang rendah serta serat yang tinggi dapat membantu kamu kenyang lebih lama. Ini sebabnya, banyak orang memasukan pepaya ke dalam menu diet diabetes.
4. Baik untuk penderita diabetes
Pepaya memiliki kandungan serat yang tinggi dan memiliki indeks glikemiks rendah. yang dapat mencegah peningkatan gula darah pada penderita diabetes.
5. Perlindungan terhadap arthritis
Pepaya memiliki kandungan papain yang merupakan bahan kimia inflamasi alami dalam buah. Papain sendiri berguna untuk mengatasi rasa nyeri serta kekakuan sendi. Ini dapat menjadi suplemen alami yang baik untuk penderita radang sendi.
6. Membantu melancarkan pencernaan
Bukan rahasia lagi jika pepaya dikenal sebagai buah yang baik untuk pencernaan. Ini karena kandungan papain yang dapat mengatasi masalah pencernaan. Apalagi, buah ii juga kaya akan serat dan memiliki kandungan air tinggi yang dapat melembutkan dan mengatur gerakan usus.
7. Baik untuk kesehatan mata
Selain kalori pepaya yang rendah, buah ini juga diperkaya dengan berbagai vitamin. Salah vitamin dalam buah ini adalah vitamin A yang membantu memelihara penglihatan. Seiring bertambahnya usia, kemampuan penglihatan akan semakin melemah karena degenerasi makula.
Namun, kamu dapat memelihara kemampuan penglihatan dengan mengkonsumsi makanan dengan kandungan antioksidan seperti pepaya. Kandungan ini berguna untuk melindungi sel retina dari risiko cedera, degenerasi makula dan membantu mencegah kebutaan.
8. Mencegah tanda penuaan
Manfaat pepaya yang selanjutnya adalah mencegah tanda penuaan seperti garis halus dan kerutan. Ini karena kandungan vitamin C di dalamnya yang membantu membangun kolagen. Dengan begitu, kesehatan dan elastisitas kulit akan lebih terjaga.
9. Membantu mengurangi stres
Bukan hanya baik untuk kesehatan fisik, buah ini juga baik untuk kesehatan mental. Kandungan vitamin C pada pepaya berguna untuk mengatur aliran hormon stres sehingga tingkat stres akan lebih terkendali.
10. Mencegah kanker
Pepaya memiliki kandungan antioksidan yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh, termasuk untuk mencegah kanker. Penelitian juga menunjukkan bahwa sel kanker dapat dicegah dengan memenuhi kebutuhan antioksidan, flavonoid, dan fitonutrien.
Namun, dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk melihat efektifitas dari pepaya untuk mencegah kanker tersebut.