jin bts selesai wamil

Pada Rabu lalu (12/6), Jin BTS telah menyelesaikan wajib militer (wamil) disambut oleh member BTS lainnya. Sehari setelah selesai wamil, member BTS tertua tersebut langsung menemui penggemarnya melalui fan meeting. Acara fan meeting tersebut bersamaan dengan perayaan ke-11 debut BTS yang berlangsung pada Kamis (13/6).

Kontroversi rencana Jin BTS peluk para ARMY

Acara fan meeting Jin BTS menuai kontroversi karena dirinya berencana memeluk 1.000 ARMY pada FESTA, perayaan tahunan mereka. Namun, syarat yang harus dipenuhi untuk memperoleh kesempatan tersebut dengan membeli album sebanyaknya. Hal inilah yang membuat BIGHIT MUSIC dinilai memanfaatkan kesempatan untuk mendapatkan keuntungan.

Atas kontroversi tersebut, Jin BTS pun memberikan klarifikasi. Ia juga menyampaikan permohonan maaf dan menjelaskan ide pelukan itu bermula. Mengingat ia adalah satu-satunya member yang hadir di perayaan FESTA 2024 karena member BTS lainnya masih wamil, ia mengusulkan ide memeluk ARMY.

kontroversi jin bts free hug selesai wamil

“Saya mengusulkan ide bagus, tapi ada banyak kritikan. Biarkan saya menjelaskannya. Saya sudah merencanakan sejak awal dan bertanggung jawab atas FESTA sendirian. Saya menghubungi penyelenggara dan bertanya apakah saya punya ide, lalu saya bilang ingin mengadakan acara pelukan gratis,” jelasnya.

Namun, ide Jin BTS ditolak oleh pihak tersebut. Untuk keselamatan, acara fan meeting tersebut diselenggarakan indoor di Jamsil Indoor Stadium. “Saya mengatakan berencana memeluk 3.000 ARMY, tapi akhirnya 1.000 saja,” tambahnya.

Oleh karena itu, ia meminta maaf atas hal tersebut. “Saya minta maaf, saya dan penyelenggara mempersiapkan dengan tujuan yang baik. Saya harap kalian bisa menerima ini,” tutup Jin BTS.

Fakta Menarik Lagu Jungkook BTS di Piala Dunia

Share artikel ini
Reference