kalori jamur crispy

Siapa sih yang tidak suka dengan jamur crispy? Teksturnya yang renyah dan rasanya yang gurih tentu disukai banyak orang. Makanan yang satu ini kerap dikonsumsi untuk menjadi cemilan. Sekali coba memang bikin nagih, tapi berapa sih kalori jamur crispy ini? Yuk, ketahui jawabannya pada ulasan berikut.

Berapa kalori jamur crispy

Jamu crispy memang memiliki rasa yang enak sehingga banyak orang menyukai makanan yang satu ini. Namun, jangan abai soal kalorinya, ya. Dalam setiap 250 gram jamur krispi memiliki kalori sebesar 100 kkal. 

Jumlah kalori ini memang cukup tinggi, apalagi jika kamu mengkonsumsinya secara berlebihan dan tidak terkontrol. Perlu diketahui untuk membakar 100 kalori kamu perlu melakukan bersepeda selama 15 menit atau lari selama 10 menit. 

Ini Kalori Keripik Tempe, Benarkah Lebih Sehat?

Efek menggoreng jamur crispy 

Mengkonsumsi jamur krispi tetap aman dan diperbolehkan selama tidak berlebihan. Namun, jika berlebihan, ada sejumlah efek yang dapat ditimbulkan karena mengkonsumsi jamur crispy ini. 

Efek ini disebabkan dari metode pengolahan makanan yang digoreng. Berikut sejumlah efeknya.

1. Sebabkan penyakit jantung

Mengonsumsi makanan yang digoreng seperti jamur crispy secara berlebih dapat menyebabkan tekanan darah tinggi dan obesitas, dimana keduanya dapat memicu penyakit jantung.

Dua penelitian observasi besar mengungkapkan bahwa semakin sering orang mengkonsumsi gorengan, semakin besar pula risiko terkena penyakit jantung yang ia miliki. 

2. Diabetes

Beberapa penelitian mengemukakan bahwa mengkonsumsi gorengan dapat menyebabkan risiko diabetes tipe 2 yang lebih tinggi. 

Mereka yang mengonsumsi 4-6 porsi gorengan per minggu memiliki kemungkinan 39% lebih besar untuk mengembangkan diabetes tipe 2, dibandingkan dengan mereka yang mengkonsumsi kurang dari satu porsi makanan yang digoreng per minggu.

Diabetes Kering dan Basah, Apa Bedanya?

3. Kegemukan

Makanan yang digoreng mengandung lebih banyak kalori daripada makanan yang tidak digoreng, termasuk dengan jamur crispy. Ini sebabnya, mengkonsumsi makanan ini dalam jumlah banyak dapat meningkatkan asupan kalori secara signifikan.

Selain itu, penelitian menunjukkan bahwa lemak trans dalam makanan yang digoreng dapat memainkan peran penting dalam penambahan berat badan, karena dapat memengaruhi hormon yang mengatur nafsu makan dan penyimpanan lemak. Ini sebabnya mengkonsumsi makanan yang digoreng dapat menyebabkan kegemukan atau obesitas. 

Jenis-jenis jamur yang bergizi dan lezat

Kalori nasi padang

Bagi penggemar jamur, kamu bisa mengkonsumsi jenis jamur berikut ini karena rasanya yang enak dan mengandung gizi yang baik untuk tubuh. Berikut sejumlah jenis jamur tersebut.

1. Jamur shitake

Jenis jamur yang satu ini memiliki kandungan asam amino yang sama dengan daging. Ini menjadikannya sebagai salah satu jamur paling sehat. Jamur shitake juga mengandung  sterol, eritadenine, dan beta-glukan yang dapat membantu menurunkan kadar gula darah dan melawan kolesterol tinggi.

2. Jamur keluarga agaricus bisporus

Agaricus bisporus merupakan keluarga jamur yang menghasilkan 3 jenis jamur yang menyehatkan. Yakni, jamur kancing putih, jamur crimini hingga jamur portobello. Ketiganya memiliki gizi yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh.

3. Jamur tiram

Jamur tiram cocok untuk menjadi pengganti daging karena teksturnya yang enak. Apalagi, jamur ini juga kaya akan mineral, protein, vitamin, antioksidan hingga serat. 

Berbagai kandungan tersebut membuatnya memiliki banyak manfaat seperti memperkuat sistem kekebalan tubuh. Bukan hanya itu, jamur ini juga bebas lemak, rendah kalori, bebas kolesterol hingga rendah sodium.

4. Jamur surai singa

Jenis jamur ini juga menjadi salah satu yang paling sehat. Bahkan, disebut dapat membantu melindungi dari risiko demensia, meredakan gejala kecemasan dan depresi ringan serta melindungi saluran pencernaan hingga mengurangi risiko penyakit jantung dan berbagai manfaat lainnya.

Kalori Ayam Goreng Dada, Cocok untuk Diet Gak Ya?

5. Jamur porcini

Jamur porcini merupakan jenis jamur yang rendah lemak dan tanpa kolesterol, lemak trans, atau lemak jenuh. Bahkan, jamur ini juga mengandung antioksidan yang baik untuk kekebalan tubuh. Bukan hanya itu, jamur porcini juga kaya akan protein untuk otot yang sehat, dan penuh dengan vitamin, mineral, dan serat.

6. Jamur Chanterelle

Jamur Chanterelle merupakan jamur dengan sumber nutrisi yang baik. Jamu ini mengandung  vitamin, dan mineral yang bagus, termasuk zat besi, tembaga, vitamin D, mangan, vitamin B3, B5, dan B2, serat, hingga fosfor. 

7. Jamur enoki

Jamur enoki kaya akan vitamin A dan B, zat besi, serat, hingga potasium. Manfaat mengkonsumsi jamur ini adalah dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh, membantu kesehatan pencernaan, mendorong penurunan berat badan, bahkan dapat membantu mencegah diabetes.

8. Jamur reishi

Jenis jamur ini juga menjadi jenis jamur paling sehat selanjutnya. Pasalnya, kandungan nutrisi yang ada di dalamnya dapat mengatasi kelelahan dan depresi. Bahkan jamur ini juga memiliki sifat melawan kanker.

Itulah ulasan mengenai kalori jamur crispy, efek samping hingga jenis jamur paling menyehatkan. Jika kamu ingin mengkonsumsi jamur crispy, pastikan tidak mengkonsumsinya secara berlebihan. Kamu juga bisa olah berbagai jenis jamur di atas untuk disajikan menjadi menu yang menyehatkan.

Penulis: Intan Dwiyanti

Share artikel ini
Reference