minum kunyit untuk menghentikan haid

Indonesia kaya akan rempah-rempah, salah satunya adalah kunyit. Kunyit telah dipercaya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Bahkan, khasiatnya sudah diakui dari ribuan tahun yang lalu.

Kunyit sering dikonsumsi ketika wanita mengalami haid. Pasalnya, kunyit dianggap bisa melancarkan haid dan mengurangi nyeri haid. Namun, apakah kunyit bisa menghentikan haid? Yuk simak penjelasannya di bawah ini!

Mengenal apa itu kunyit?

Kunyit adalah rempah-rempah yang memiliki warna mencolok yaitu kuning keemasan. Rempah-rempah gampang ditemukan di mana saja, termasuk di pasar tradisional. Karena mengandung banyak nutrisi, kunyit bisa memberikan banyak manfaat. Kunyit mengandung kurkumin yang memiliki efek anti-inflamasi dan antioksidan.

Selain dipakai untuk menambah cita rasa pada masakan, kunyit juga sering dipakai dalam kesehatan dan kecantikan. Banyak wanita yang mengonsumsinya saat haid, karena kunyit bisa melancarkan haid dan meredakan rasa nyeri saat haid.

Apakah Boleh Minum Air Kelapa saat Haid? Begini Faktanya!

Kandungan dalam kunyit

Kunyit kaya akan kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan. Kandungan yang terdapat pada kunyit, antara lain:

  • Kurkumin
  • Sesmetoksikumin
  • Bisdesmtoksikurkumin
  • Resim
  • Pati
  • Karbohidrat
  • Protein
  • Selulosa
  • Lemak
  • Vitamin C
  • Zat besi
  • Fosfor
  • Kalsium
  • Vitamin C

Apakah aman mengonsumsi kunyit untuk haid?

kalender menstruasi

Apabila kamu mengonsumsi kunyit dalam jumlah yang cukup, hal ini aman bagi tubuh. Walaupun memiliki banyak manfaat, sebenarnya kunyit bisa menyebabkan beberapa efek samping apabila kamu mengonsumsinya dalam jumlah yang berlebihan setiap hari. Terlalu berlebihan mengonsumsinya bisa mengakibatkan sakit perut dan maag.

Kunyit umumnya tidak menyebabkan efek samping yang serius. Beberapa orang yang menggunakannya pada dosis tinggi mungkin mengalami efek samping ringan seperti sakit perut, mual, pusing, atau diare.

Apakah kunyit bisa menghentikan haid?

Mengonsumsi kunyit tidak bisa menghentikan haid. Anggapan bahwa mengonsumsi kunyit bisa menghentikan haid merupakan mitos belaka. Justru, karena sifatnya yang mengencerkan darah, kunyit efektif untuk melancarkan haid dan mengurangi rasa nyerinya.

Sehingga, darah yang keluar bisa lebih lancar. Namun, jika darah yang keluar saat haid sudah terlalu banyak, sebaiknya jangan mengonsumsinya karena dikhawatirkan darah yang keluar menjadi semakin deras.

Jadi, mitos dan fakta kunyit untuk haid sudah bisa kita ketahui. Anggapan bahwa kunyit bisa melancarkan haid dan mengurangi rasa sakit ketika haid merupakan fakta, sebaliknya pendapat bahwa kunyit bisa menghentikan atau menunda haid merupakan mitos.

Siklus Haid Berantakan, Minum Apa Agar Haid Lancar?

Manfaat kunyit untuk haid

Ketika mengalami haid, wanita sering mengalami berbagai gejala yang membuat tidak nyaman seperti pusing, sembelit, kram perut, dan perubahan mood. Untuk mengatasinya, kamu bisa mengonsumsi kunyit. Manfaat kunyit untuk haid, antara lain:

1. Mengatasi gejala PMS

Umumnya, wanita akan mengalami PMS sebelum haid. Saat PMS, wanita bisa merasa lemak, sakit kepala, pilek, atau muncul jerawat. Kunyit bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh untuk mengatasi berbagai gejala PMS tersebut.

Jika sistem daya tahan tubuh bekerja dengan baik, maka sistem tersebut dapat melawan infeksi bakteri penyebab jerawat dan mencegah pilek. Tidak hanya itu saja, daya tahan tubuh yang baik juga bisa menjaga tubuh agar tetap bugar dan terhindar dari rasa lemas dan sakit kepala.

2. Meredakan nyeri haid

Ketika kamu mengalami haid, biasanya tidak hanya perut saja yang terasa nyeri, namun bagian tubuh lainnya juga bisa merasa nyeri. Misalnya, punggung, panggul, dan payudara. Mengonsumsi kunyit bisa meredakan rasa nyeri tersebut karena kunyit mempunyai sifat analgesik.

Kandungan kurkumin di dalamnya bisa menghambat pembentukan hormon yang menyebabkan peradangan dan nyeri. Berbeda dengan obat pereda nyeri lainnya, kunyit sebagai pereda nyeri tidak menimbulkan efek samping.

3. Mengatasi kram perut

Salah satu gejala yang sering dirasakan wanita ketika haid adalah kram perut. Kram perut bisa terjadi karena adanya kontraksi otot yang kuat pada rahim. Jika kamu sering mengalami kram perut saat haid, kamu bisa mencoba untuk mengonsumsi kunyit. Pasalnya, kunyit mengandung kurkumin yang bisa menenangkan kontraksi otot yang terjadi di usus dan rahim.

4. Mencegah terjadinya infeksi

Saat haid, risiko terjadinya infeksi akibat bakteri atau jamur pada vagina semakin meningkat. Namun, kunyit bisa diandalkan untuk menghentikan pertumbuhan bakteri atau jamur tersebut. Dengan demikian, kunyit bisa digunakan untuk menjaga kesehatan organ reproduksi.

5. Melancarkan siklus haid

Siklus haid yang berlangsung lebih dari 35 hari biasanya disebut siklus haid yang tidak teratur. Wanita yang mengalami hal ini biasanya merasakan nyeri yang lebih parah. Kamu bisa mengatasinya dengan kunyit. Kunyit merupakan sumber estrogen yang baik bagi wanita. Mengonsumsinya bisa membantu haid lebih lancar.

6. Mengendalikan mood saat haid

Terjadinya perubahan hormon bisa menyebabkan perubahan mood yang drastis. Saat haid, wanita menjadi lebih mudah marah, sedih, atau tersentuh. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa kunyit memiliki manfaat untuk mengendalikan emosi saat haid. Kurkumin yang terdapat di dalamnya bisa menyeimbangkan zat-zat kimia di dalam otak, sehingga kamu bisa terhindar dari depresi, mood swing, dan gangguan tidur.

7. Mengatasi sembelit dan kembung

Saat haid, wanita juga cenderung mengalami masalah pencernaan, seperti sembelit dan kembung. Ketika mengalaminya, kamu bisa mengonsumsi kunyit. Pasalnya, kunyit bisa melancarkan pencernaan serta mengatasi sembelit dan kembung.

Manfaat kunyit untuk kesehatan tubuh

Selain bermanfaat untuk mengatasi haid dan PMS, kunyit juga memiliki manfaat lainnya bagi kesehatan, yaitu:

1. Menjaga kesehatan otak dan memori

Dilansir dari Health Line, kunyit bisa menjaga kesehatan otak. Kunyit mengandung kurkumin yang dapat mencegah penyakit otak dan menunda penurunan fungsi otak yang berhubungan dengan umur. Namun, masih diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai manfaat ini. Uji klinis lain juga menunjukkan bahwa kunyit bisa meningkatkan kinerja memori pada orang dewasa.

2. Mencegah dan mengobati kanker

Kurkumin pada kunyit ternyata bisa bermanfaat dalam mengobati kanker dan mencegah kanker, terutama kanker kolorektal. Sebuah penelitian menemukan bahwa kunyit bisa mengurangi angiogenesis, yaitu terbentuknya pembuluh darah yang baru pada tumor dan metastasis, yaitu penyebaran kanker.

3. Mengatasi radang sendi

Kurkumin pada kunyit merupakan senyawa anti-inflamasi yang bisa mengatasi radang sendi. Pada sebuah penelitian yang melibatkan penderita rheumatoid arthritis, kurkumin bahkan dinilai lebih efektif dibandingkan dengan obat anti-inflamasi.

Cara mengolah kunyit untuk haid

Kunyit dapat dimanfaatkan sebagai pelancar haid dan pereda nyeri haid karena mengandung kurkumin. Namun, tidak hanya itu saja, kunyit bisa menyeimbangkan produksi hormon dalam tubuh. Cara mengolah kunyit untuk haid, yaitu:

Mengonsumsinya sebagai minuman

Jika kamu menggunakan kunyit bubuk, cara mengolahnya yaitu:

  • Siapkan kunyit bubuk dan madu
  • Campurkan air, seperempat sendok teh kunyit bubuk, dan madu
  • Minum campuran ini setiap hari selama beberapa minggu menjelang siklus haid
  • Jika kamu menggunakan kunyit yang diparut, cara mengolahnya yaitu:
  • Rebus satu sendok kunyit dengan segelas air
  • Minum dua kali sehari sekitar 10 hari sebelum tanggal perkiraan haid

Mengonsumsinya sebagai bumbu

Kamu bisa memasukkan bubuk kunyit ke dalam berbagai jenis masakan, misalnya kari, opor, nasi kuning, dan sebagainya.

Membuat jamu kunyit asam

Cara membuat jamu kunyit asam cukup mudah. Ikuti beberapa langkah berikut ini.

  • Siapkan bahan-bahan seperti 200 gram kunyit, 100 gram asam jawa, 250 gram gula merah, 1.500 mL air, setengah sendok teh garam.
  • Bakar kunyitnya dan parut sampai halus.
  • Rebus kunyit dan bahan-bahan lainnya sampai mendidih.
  • Saring airnya kemudian diamkan hingga dingin.
  • Minum dalam keadaan hangat atau dingin.

Dari penjelasan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa kunyit merupakan tanaman kaya manfaat. Kebanyakan manfaat ini bisa diperoleh berkat kandungan utamanya, yaitu kurkumin. Jika kamu ingin mengonsumsinya, usahakan untuk mengonsumsinya dalam jumlah yang cukup saja ya.

Share artikel ini
Reference