FREE ONGKIR MIN ORDER RP 125.000. CEK S&K

Mendobrak Tabu, CEO Yoona Ungkap Tantangan dan Rahasia Sukses Bisnis Pembalut Organik

Tami Wulandari

22 Maret 2024

Share artikel ini
Yoona Rahasia Sukses Perempuan di Era Digital

JAKARTA, Indonesia, 22 Maret 2024 – CEO Yoona, Susanna Angraini baru-baru ini mengungkapkan tantangan mendobrak tabu dan stigma menstruasi saat mengisi acara Rahasia Sukses Perempuan Berkarya di Era Digital pada Kamis, 21 Maret 2024 di Ambhara Hotel, Jakarta Selatan.

“Menstruasi (period) masih dianggap sebagai topik yang tabu. Tidak nyaman berbicara tentang menstruasi secara terbuka karena adanya stigma di sosial yang menganggap kalau period itu tabu dan memalukan,” ungkap Susanna. 

Tantangan lainnya yang sering dihadapi menurut Susanna adalah kurangnya akses informasi dan edukasi seputar menstruasi. “Misi Yoona lewat literasi digital yaitu memberikan edukasi mengenai female wellness. Tahun lalu kami juga publish buku tentang period,” tambahnya. 

Sebagai bentuk komitmen dalam women empowerment, Yoona juga secara rutin menyelenggarakan event, seperti School to School atau Office to Office untuk mengedukasi dan mendorong diskusi terbuka tentang menstruasi dan female wellness.

mendobrak tabu dan stigma menstruasi

Selain itu, sulitnya akses untuk mendapatkan produk berkualitas juga menjadi salah satu tantangan dalam mendobrak tabu dan stigma menstruasi di masyarakat. Kehadiran pembalut organik Yoona pun menjawab masalah tersebut. 

“Yoona adalah pembalut menggunakan 100% organic cotton yang aman untuk kulit sensitif dengan teknologi pertama anion strip untuk mengikat penyebab bakteri dan jamur sehingga tidak menimbulkan bau dan tidak menyebabkan infeksi dan iritasi,” jelas Susanna. 

Sukses sebagai market leader untuk pembalut organik di penjualan online (D2C), CEO Yoona juga berbagi rahasia keberhasilannya dalam berbisnis. “Tiap usaha itu problem-nya beda-beda. Walau saya tidak punya skill set yang tepat, namun saya punya beberapa orang yang bisa menjadi mentor untuk diskusi problem dan diskusi intelektual,” jelas Susanna.

Saat terjun berbisnis, ia menambahkan untuk tidak ragu-ragu dan lakukan saja. “Memilih network atau circle juga hal yang sangat penting untuk mengembangkan bisnis and finding the right direction,” ungkap founder Yoona itu.

Share artikel ini

Your Cart

Belum ada Pesanan

Belum ada produk di keranjang

Order produk kami di halaman Shop

Lihat Shop
Tiktok ×