Resep Rendang Daging dan Ayam yang Empuk untuk Lebaran,
Semakin dekat dengan hari raya Idulfitri, resep rendang ala Lebaran pastinya semakin banyak dicari. Selain khas makanan Indonesia, rendang juga dikenal sebagai salah satu hidangan paling lezat di seluruh dunia, lho.
Pada mulanya, rendang adalah masakan khas Minangkabau yang terbuat dari daging sapi dan dimasak dalam santan serta rempah-rempah, seperti cabe merah, bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, kunyit, dan daun jeruk.
Namun, seiring berkembangnya waktu, hidangan ini akhirnya diakui dunia dan banyak restoran luar negeri yang terkenal menyajikan rendang.
Nah, kamu tertarik untuk membuatnya sebagai hidangan Lebaran? Yuk, ketahui resep rendang Lebaran berikut ini!
Resep rendang daging Lebaran
Jika kamu ingin membuat rendang dari daging sapi, persiapkan bahan-bahan dan ikuti langkah pembuatannya di bawah ini, ya.
Bahan-bahan:
- 1 kg daging sapi
- 3 butir kelapa untuk santan
- 3 batang serai
- 4 lembar daun jeruk
- 4 butir asam kandis
- 5 gram garam
- 100 ml minyak goreng
- 60 gram bawang merah
- 50 gram bawang putih
- 100 gram lengkuas
- 50 gram kemiri
- 60 gram bawang merah
- 3 gram cengkih
- Asam kandis
- 350 gram cabai merah berukuran besar
Langkah-langkah membuat rendang daging:
- Haluskan bawang merah, bawang putih, lengkuas, kemiri, cengkih, dan cabai merah.
- Panaskan minyak goreng dan tumis bumbu yang sudah halus sampai harum.
- Jika sudah harum, masukkan duan jeruk, batang serai yang sudah ditumbuk, asam kandis, dan garam.
- Tuang santan hingga mendidih dan masukkan daging.
- Masak dengan api kecil hingga daging empuk dan bumbunya berubah menjadi kecokelatan.
Resep rendang ayam Lebaran
Jika dibandingkan dengan ayam, rendang daging memang membutuhkan waktu memasak yang lebih lama agar empuk.
Namun, bila kamu tidak memiliki banyak waktu, maka bisa memasak rendang ayam saja. Tak sulit, kamu hanya perlu menyiapkan bahan-bahan berikut ini untuk membuat rendang ayam khas Lebaran.
Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam kampung
- 1 kg santan kental
- 500 ml santan cair
- 3 buah kapulaga
- 5 buah cengkih
- 3 cm kayu manis
- 2 lembar daun kunyit
- Kelapa parut
- 3 lembar daun salam
- 6 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas yang digeprek
- 2 batang serai yang digeprek
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Minyak goreng
Nah, untuk membuat bumbu halusnya, siapkan juga beberapa bumbu dan rempah-rempah berikut ini:
- 12 bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 1 ruas lengkuas
- 1 ruas jahe
- 1 batang serai
- 1 sdm ketumbar
- 3 buah kemiri
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdt jinten
- 1 biji buah pala
- Cabai merah keriting
- Cabai rawit
Langkah membuat resep ayam:
- Sangrai kelapa parut sampai berwarna kecokelatan. Jika sudah, angkat dan uleg sampai halus.
- Kemudian, campurkan dengan bumbu halus.
- Panaskan minyak goreng di wajan besar.
- Tumis bawang merah, bawang putih, daun jeruk, daun kunyit, dan serai sampai harum.
- Tambahkan kapulaga, cengkih, dan kayu manis. Lalu, aduk rata.
- Tambahkan bumbu halus dan lengkuas, kemudian tumis kembali sampai harum.
- Masukkan ayam yang sudah bersih dan dipotong-potong.
- Tumis selama beberapa menit, dan masukkan santan cair.
- Aduk hingga mendidih dan tambahkan garam secukupnya.
- Kecilkan api dan masak rendang hingga matang
Dari kedua resep rendang di atas, mana yang mau kamu buat untuk Lebaran? Semoga resep di atas membantu kamu, ya.
Penulis: Nabila Ramadhani