Obat Intunal F untuk Apa? Ketahui Penjelasannya Berikut Ini!
Demam, batuk, dan hidung tersumbat merupakan gejala yang paling sering dialami kebanyakan orang.
Hal ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor mulai dari infeksi hingga alergi. Untuk mengatasinya, kamu perlu memperbaiki pola makan dan gaya hidup.
Selain itu, untuk membantu mengurangi gejalanya, kamu dapat mengonsumsi obat intunal F. Yuk, simak manfaat, dosis, dan efek samping obat intunal F di bawah ini!
Lantas, obat intunal F untuk apa?
Obat intunal F mengandung paracetamol, dextromethorphan, glyceryl guaiacolate, phenylpropanolamine HCI, dan dexchlorpheniramine maleate yang berfungsi untuk meredakan demam dan nyeri ringan hingga sedang.
Selain itu, obat ini juga bisa digunakan untuk mengurangi gejala batuk non-produktif yang sedang kamu alami. Soalnya, kandungan dextromethorphan termasuk dalam kelas obat yang disebut antitusif.
Obat ini mampu bekerja dengan cara mengurangi aktivitas di bagian otak yang menyebabkan batuk.
Sedangkan kandungan phenylpropanolamine-nya digunakan untuk mengobati adanya penyumbatan yang terkait dengan alergi, demam, iritasi sinus, dan flu biasa.
Nah, obat ini tersedia dalam bentuk sirup dan tablet, serta bisa kamu temukan di toko obat tanpa resep dokter.
Dosis obat intunal F
Obat intunal F tersedia dalam dua bentuk, tablet dan sirup. Tentu, setiap dosisnya pun berbeda-beda, berdasarkan usia, jenis penyakit, dan bentuk obat. Sebagai gambarannya, ini dia dosis obat intunal F.
Obat sirup
- Usia 6-12 tahun: 2 sendok takar sebanyak 3 kali sehari
- Dewasa: 4 sendok takar sebanyak 3 kali sehari
Obat tablet
- Usia 6-12 tahun: ½ tablet sebanyak 3-4 kali sehari
- Dewasa: 1-2 tablet sebanyak 3-4 kali sehari
Dosis tersebut juga bisa kamu dapatkan dari dokter atau apoteker. Hindari mengonsumsi terlalu banyak atau lebih dari yang disarankan karena kamu bisa mengalami overdosis obat-obatan.
Efek samping obat intunal F
Meskipun terkenal dengan efeknya yang manjur untuk mengurangi pusing dan batuk, obat ini juga memiliki efek samping tersendiri. Apa saja itu? Ketahui efek sampingnya di bawah ini.
- Mengantuk
- Pusing
- Sembelit
- Sakit perut
- Penglihatan kabur
- Mulut, hidung, dan tenggorokan kering
- Gangguan pencernaan
Namun, bukan berarti kamu akan mengalami gejala efek di atas. Kemungkinan efek ini belum tentu dialami oleh semua yang mengonsumsi obatnya. Jadi, kamu tidak perlu mengkhawatirkannya.
Obat intunal F untuk hamil
Obat ini termasuk obat kehamilan kategori C. Artinya studi pada hewan telah menunjukkan adanya efek samping pada janin, meski belum ada studi terkontrol pada manusia.
Apalagi, obat ini bisa melewati penghalang plasenta setelah dosis terapeutik, sehingga meningkatkan risiko fungsi hati janin yang terganggu dan memengaruhi pertumbuhan janin.
Jadi, sebaiknya kamu menghindari obat satu ini jika memang sedang masa kehamilan. Untuk kepastian lebih lanjutnya, kamu bisa bertanya dengan dokter kandungan sebelum mengonsumsi obat ini.
Penulis: Nabila Ramadhani