12 Makanan Sehat untuk Penderita TBC dan Pantangannya
Tuberkulosis atau TBC merupakan penyakit menular yang menyerang paru-paru dan bisa berakibat fatal jika tidak ditangani dengan baik.
Penyakit ini disebabkan oleh bakteri yang disebut Mycobacterium tuberculosis dan orang yang kurang gizi memiliki risiko lebih besar terkena TBC.
Gejala Tuberkulosis meliputi penurunan berat badan, kelemahan dan sesak napas. Dengan mengonsumsi makanan tertentu, gejala dan kondisi penderita TBC bisa lebih baik.
Kebiasaan makan yang baik penting untuk mengendalikan tuberkulosis (TB). Makanan yang kamu pilih dapat memengaruhi seberapa baik tubuhmu menyembuhkan dirinya sendiri. Berikut adalah beberapa tips untuk makan untuk penderita TBC:
Makanan untuk penderita TBC
Berikut ini beberapa makanan yang bagus untuk dikonsumsi oleh penderita TBC. Jika kamu mengidap penyakit ini, ada baiknya kamu rutin mengonsumsi makanan berikut ini!
1. Makanan yang Padat Kalori
Makanan untuk penderita TBC yang pertama adalah makanan dengan komposisi padat kalori yang bernutrisi.
Makanan padat kalori yang kaya nutrisi dapat mendukungpeningkatan kebutuhan metabolisme pasien TB dan juga dapat mencegah penurunan berat badan lebih lanjut.
Beberapa makanan dengan padat kalori tersebut yaitu, pisang, bubur sereal, kacang tanah, gandum dan ragi cukup bermanfaat bagi penderita TBC.
2. Makanan yang Kaya Vitamin A, C dan E
Makanan yang mengandung vitamin A, C, dan E ternyata juga menjadi makanan yang bagus untuk penderita TBC.
Ada banyak makanan dengan vitamin A, C, dan E yang melimpah. Contohnya, buah-buahan dan sayuran seperti jeruk, mangga, labu manis dan wortel, jambu biji, amla, tomat, kacang-kacangan dan biji-bijian. Makanan ini harus disertakan dalam pola makan harian pasien TB.
3. Makanan yang Kaya Protein
Makanan untuk penderita TBC yang menyehatkan selanjutnya adalah makanan dengan kandungan protein yang tinggi.
Pasien TB cenderung mengalami kehilangan nafsu makan. Oleh sebab itu, sangat penting bagi mereka untuk menikmati makanan kaya protein, seperti telur dan potongan kedelai.
Makanan ini dapat diserap dengan mudah oleh tubuh dan dapat memberikan energi yang dibutuhkan, misalnya seperti daging, unggas, ikan, susu, dan kacang kering, dan kacang polong.
4. Makanan yang Kaya Vitamin B Kompleks
Makanan yang kaya vitamin B kompleks juga bagus untuk masa penyembuhan penyakit TBC.
Beberapa makanan seperti sereal gandum utuh, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan, dan ayam cukup kaya akan vitamin B kompleks.
Makanan ini harus dikonsumsi oleh penderita TBC dalam jumlah sedang.
5. Makanan yang Kaya Zat Besi
Kacang-kacangan merupakan sumber seng yang dapat memberikan nutrisi penting bagi tubuh. Kacang-kacangan dan biji-bijian seperti biji bunga matahari, biji chia, biji labu, dan biji rami cukup bermanfaat bagi penderita TBC.
Sertakan makanan ini dalam diet Anda yang akan membantu Anda dalam memerangi penyakit seperti TBC.
6. Susu
Makanan yang bagus untuk penderita TBC yang terakhir adalah susu atau olahan susu.
Susu juga merupakan sumber protein yang baik, memberikan kekuatan yang diperlukan untuk melakukan aktivitas sehari-hari.
Kamu bisa mencampur susu dengan buah-buahan seperti buah mangga dan dibuat menjadi milkshake. Menu ini merupakan kombinasi karbohidrat dengan protein dan merupakan penambah energi yang ideal.
Pantangan makanan untuk penderita TBC
Selain makanan yang dianjurkan, ada beberapa pantangan yang harus dihindari oleh penderita penyakit ini, di antaranya:
- Batasi kopi dan minuman berkafein lainnya
- Hindari daging merah berlemak tinggi dan berkolesterol tinggi
- Jangan minum alkohol
- Batasi produk olahan seperti gula, roti putih, dan nasi putih
- Makanan yang digoreng dan junk food dengan mengandung lemak jenuh
- Hindari tembakau dalam segala bentuk
Demikian lah beberapa daftar makanan yang bagus untuk penderita TBC serta pantangan makanan yang harus dihindari.
Beberapa makanan yang bagus untuk dikonsumsi di antaranya adalah makanan bervitamin A, C, E yang tinggi, makanan kaya protein, makanan padat kalori, dan lainnya.
Selain mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi tadi, kamu juga perlu menghindari beberapa makanan, seperti junk food, kopi, daging berlemak, dan sebagainya.
Ada baiknya pula kamu menerapkan pola hidup sehat, dengan perbanyak olahraga, konsumsi makanan bergizi seimbang, serta istirahat yang cukup.