keputihan orange

Keputihan bekerja untuk membuang bakteri berbahaya dan sel-sel mati. Proses ini menjaganya tetap bersih, sehat, dan membantu mencegah infeksi. Tapi, pernahkah kamu mengalami keputihan orange? Kamu mungkin mulai panik karena warna keputihan biasanya putih atau bening.

Dalam beberapa kasus, keputihan dapat menjadi tanda infeksi atau penyakit jika warna, bau, atau konsistensinya tidak normal. Jika keputihan kamu berwarna orange, kemungkinan disebabkan oleh infeksi.

Keputihan orange artinya apa?

Keputihan orange seringkali menjadi tanda infeksi. Warnanya dapat berkisar dari oranye terang hingga warna gelap dan berkarat. Dua infeksi vagina yang paling umum yang dapat menyebabkan keputihan berwarna adalah vaginosis bakterialis dan trikomoniasis.

Tetapi ada juga kemungkinan penyebab lain dari keputihan orange, seperti implantasi dan akhir siklus menstruasi. Berikut penyebab dan penjelasan yang membuat keputihan kamu orange: 

1. Vaginosis Bakterial (BV)

Bacterial vaginosis adalah infeksi umum yang terjadi ketika ada ketidakseimbangan bakteri baik dalam vagina. Mungkin tidak jelas apa yang menyebabkan infeksi ini, tetapi beberapa penyebabnya termasuk douching dan penggunaan produk vagina tertentu. 

Bacterial vaginosis dapat diobati dengan pengobatan rumahan atau mungkin memerlukan resep obat dari dokter. Gejala BV meliputi keputihan berwarna abnormal termasuk orange, bau vagina yang berbau “amis”, dan iritasi vagina.

2. Trikomoniasis

Trikomoniasis adalah infeksi menular seksual yang disebabkan oleh parasit. Siapa pun bisa terkena trikomoniasis, tetapi lebih sering terjadi pada perempuan. Sekitar 70% orang yang terinfeksi tidak mengalami gejala apapun ketika mereka menderita trikomoniasis. 

Infeksi vagina trikomoniasis dapat menyebabkan bau amis, buang air kecil tidak nyaman, gatal dan nyeri pada vagina, dan perubahan keputihan. Keputihan dapat terlihat berwarna putih, kekuningan, orange, atau kehijauan. 

3. Implantasi

Jika kamu melihat cairan berwarna orange dari vagina, hal ini mungkin disebabkan oleh perdarahan vagina ringan akibat implantasi. Implantasi adalah ketika sel telur yang telah dibuahi menempel pada dinding rahim. Biasanya terjadi 10-14 hari setelah berhubungan seks. Biasanya tidak ada bau amis dari vagina saat implantasi. 

Berapa Lama Darah Implantasi Keluar? Begini Cara Mengetahuinya!

Keputihan berwarna orange saat hamil muda

keputihan saat hamil muda

Segala keanehan yang terjadi saat hamil mungkin membuat kamu khawatir, termasuk saat mengalami keputihan orange saat hamil muda. Sebenarnya kondisi ini tidak perlu dikhawatirkan, selama tidak berbau, tidak gatal, dan tidak terjadi terus menerus.

Namun, sayangnya ibu hamil juga lebih rentan terhadap infeksi vagina. Hal ini karena hormon kehamilan mengubah keseimbangan bakteri di dalam vagina, sehingga lebih rentan terhadap infeksi vaginosis bakterialis.

Kemungkinan yang paling umum yaitu, vaginosis bakteri dapat menyebabkan perubahan pada keputihan, biasanya menimbulkan bau amis dan warna abu-abu, putih, atau hijau. Juga Infeksi jamur dapat menyebabkan keputihan yang kental, berwarna putih, atau tampak seperti gumpalan.

Setiap perubahan warna, bau, atau konsistensi keputihan dapat mengindikasikan adanya infeksi. Jadi sebaiknya kamu selalu memeriksanya selama kehamilan. Jika tidak diobati, infeksi vagina dapat menyebar ke rahim dan membahayakan bayi.

Waspada Infeksi Jamur Vagina, Ketahui 5 Penyebabnya!

Pengobatan keputihan abnormal

Keputihan orange yang disebabkan oleh infeksi bakteri biasanya akan mendapat resep obat antibiotik. Kamu juga bisa melakukan beberapa tips berikut untuk mengurangi keparahan gejala infeksi:

  • Hindari douching. Jauhkan semprotan, bedak, dan wewangian dari vagina, karena hanya akan memperburuk gejala.
  • Hindari penggunaan tampon saat kamu mengalami infeksi. Gunakanlah pembalut sebagai gantinya, akan lebih baik lagi jika menggunakan pembalut organik.
  • Kenakan pakaian longgar yang memungkinkan lebih banyak udara mencapai alat kelamin. 
  • Kenakan pakaian dalam berbahan katun atau pakaian dalam dengan lapisan katun di bagian selangkangan. Bahan katun mengurangi penumpukan kelembaban yang dapat memperburuk infeksi. 
  • Menyeka dari depan ke belakang setelah menggunakan toilet. Menyeka dengan arah yang berlawanan akan membuat vagina terpapar bakteri. 
  • Cuci area genital dengan benar setelah menggunakan kamar mandi.
  • Lakukan seks yang aman
  • Bersihkan mainan seks setelah digunakan.

Jika keputihan orange berlangsung berhari-hari, sebaiknya segera konsultasi ke dokter untuk mendapat resep antibiotik. Pastikan kamu selalu menjaga kebersihan area vagina karena keputihan biasanya dipicu oleh area lembap dan kotor.

 

_________

Penulis: Afifa

Share artikel ini
Reference