kalori martabak manis

kalori martabak manis

Masyarakat Indonesia pastinya sudah tidak asing dengan makanan satu ini, martabak. Bagaimana tidak, martabak sudah menjadi camilan yang bisa mengisi kekosongan perut di malam hari.

Namun, kamu tidak bisa sering mengonsumsinya karena jumlah kalori, apalagi martabak manis.

Meskipun demikian, bukan berarti kamu tidak bisa mengonsumsinya, lho. Kamu tetap bisa menikmati potongan martabak manis yang tingkat kelezatannya tidak perlu diragukan lagi. 

Bukan tanpa alasan, makanan ini bisa menjadi favorit banyak orang karena sudah diperkenalkan sejak tahun 1950 silam oleh Hioe Kiew Sem di Pulau Bangka.

Hingga akhirnya saat ini, martabak sangat berkembang dan terbagi ke dua jenis, rasa manis dan asin.

Nah, buat kamu yang gemar mengonsumsi martabak manis, sebaiknya mengetahui jumlah kalori yang akan kita bahas di artikel ini. Yuk, simak!

Lantas, berapa kalori martabak manis?

Sebenarnya, jumlah kalori di dalam martabak manis tergantung dari seberapa banyak kita mengonsumsinya.

Namun, jika dihitung dari sepotong martabak manis yang dimakan, ada sekitar 270 kalori yang masuk ke dalam tubuh.

Dari jumlah tersebut, kalorinya terbagi ke beberapa jenis kandungan nutrisi, seperti penjelasan di bawah ini.

  • 11,31 gram lemak
  • 66 miligram kolesterol
  • 7,1 gram protein
  • 37,37 gram karbohidrat
  • 20,22 gram gula
  • 225 miligram sodium
  • 167 miligram kalium

Resep martabak manis

Dari jumlah kalorinya tersebut, kamu tetap bisa mengonsumsi martabak manis dalam jangka waktu yang tidak terlalu sering.

Agar kandungannya semakin sehat dan aman, kamu bisa mencicipi martabak manis yang dibuat sendiri di rumah, lho.

Tak perlu repot, kalau kamu ingin membuat martabak manis sendiri di rumah, kamu hanya perlu menyiapkan beberapa bahan, seperti di bawah ini.

  • 150 gram tepung terigu
  • 5 gram tepung tapioka
  • 3 sdm gula pasir
  • 1 butir telur
  • Susu kental manis putih
  • 150 ml air
  • 2 sdm margarin
  • Minyak goreng
  • ½ sdt vanili
  • ¼ sdt soda kue
  • ¼ sdt baking powder

Bahan-bahan di atas merupakan material utama untuk membuat martabak. Namun, untuk toppingnya sendiri kamu bisa menyesuaikannya dengan selera.

Misalnya, kalau kamu menyukai oreo, maka bisa memberikan oreo bubuk sebagai topping.

Akan tetapi, jika ingin martabak manis sederhana dengan topping keju, maka bisa menambahkan keju cheddar.

Jika seluruh bahan sudah siap, berikut ini resep martabak manis rasa keju yang bisa kamu ikuti di rumah.

  1. Tuangkan susu kental manis, air, tepung terigu, tepung tapioka, dan gula ke dalam sebuah wadah dan aduk menggunakan alat pengocok bernama whisk.
  2. Jika sudah, tambahkan telur dan baking powder lalu aduk kembali hingga adonannya rata.
  3. Panaskan minyak dan campuran margarin di atas wajan dan tuangkan lelehannya ke dalam adonan tersebut serta tambahkan vanili.
  4. Sambil diaduk, tambahkan lagi soda kue ke dalam adonannya dan aduk seperti mengocok telur.
  5. Jika sudah, kamu bisa memanaskan teflon anti lengket di atas api kecil dan tunggu hingga panas.
  6. Ketika sudah panas, tuangkan adonannya ke dalam teflon dan miringkan teflon tersebut supaya pinggiran martabaknya menipis.
  7. Tunggu adonan tersebut hingga membentuk buih-buih.
  8. Jika sudah mulai berbuih, tambahkan gula pasir di atasnya dan diamkan setidaknya selama 5 menit.
  9. Diamkan kembali hingga adonannya mulai berlubang.
  10. Ketika sudah mulai berlubang, angkat martabak dan beri lapisan margarin di bagian bawahnya dan atasnya.
  11. Martabak pun sudah matang dan siap diberikan topping. Parutkan keju cheddar di atasnya dan potong martabak sesuai potongan yang kamu inginkan.

Itu dia resep martabak manis yang bisa kamu ikuti. Tidak sulit, bukan?

Kamu bisa menjadikannya sebagai makan malam karena martabak memiliki jumlah protein tinggi yang membuat perut kita jadi mudah kenyang.

Topping martabak manis

Selain keju cheddar, ada berbagai pilihan topping martabak manis lainnya yang bisa kamu jadikan pilihan. Ini dia beberapa topping martabak manis yang menjadi favorit masyarakat Indonesia.

toping martabak manis
toping martabak manis

Meses

Biasanya, martabak manis rasa cokelat memakai topping meses yang manis. Namun, saat masuk ke dalam mulut, mesesnya akan meleleh karena sudah tercampur dengan margarin dan rasa panas dari wajannya. Jadi, kamu akan merasakan lelehan cokelat meses di dalam mulut.

Keju

Nah, kalau topping keju memang sudah tidak perlu diragukan lagi rasanya. Selain lezat, keju juga menambah rasa gurih di dalam martabak manis.

Biasanya, kamu juga bisa meminta topping keju dengan tambahan meses, susu, atau kacang.

Kacang

Jika kamu tidak terlalu suka rasa manis, maka topping kacang bisa menjadi pilihan. Sebab, kacang yang digunakan ini jenis tanah yang ditumbuk kasar sehingga terasa nikmat di mulut.

Kalau ingin rasa manis maksimal, kombinasikan topping meses dengan kacang.

Ketan hitam dan kelapa

Selain ketiga pilihan topping di atas, ketan hitam dan kelapa juga bisa menjadi pilihan, lho.

Campurkan ketan hitam dengan parutan kelapa dan susu kental manis supaya rasanya jadi sempurna.

Nah, dengan mengetahui jumlah kalori dan resep martabak manis, pastinya kamu bisa jadi mengetahui seberapa banyak batas konsumsinya dan bisa mengurangi jumlah gulanya jika ingin membuat versi lebih sehat.

Share artikel ini
Reference