Rekomendasi Vitamin Gummies yang Anak Sukai
Vitamin gummies sangat anak-anak gemari karena bentuknya yang menarik, tak jarang rasa vitamin ini juga manis seperti permen. Buat yang masih bingung, berikut beberapa rekomendasi vitamin gummies yang bagus untuk anak!
Perlu Moms ketahui, pertumbuhan anak memang harus bersamaan dengan gizi yang seimbang. Saat anak bertumbuh, penting bagi mereka untuk mendapatkan cukup vitamin dan mineral untuk memastikan kesehatan dan pertumbuhan yang optimal.
Sebagian besar anak-anak mendapatkan jumlah nutrisi yang cukup dari menu makanan yang seimbang, tetapi dalam keadaan tertentu, anak-anak mungkin perlu mengonsumsi suplemen vitamin atau mineral.
Untuk mengimbanginya, Moms bisa memberikan mereka vitamin untuk dikonsumsi sehari-hari sebagai pendamping makanan. Vitamin gummies merupakan salah satu jenis vitamin yang paling digemari anak-anak.
Rekomendasi vitamin gummies untuk anak
Berikut rekomendasi vitamin gummies paling digemari anak karena rasa dan bentuknya yang menarik. Simak baik-baik yah!
1. Youvit Multivitamin Anak
Rekomendasi vitamin gummies yang pertama adalah, Youvit Multivitamin Anak dibuat dengan formula terbaru dari bahan premium dan lebih alami, yaitu 12 sayur dan buah-buahan asli.
Bahan premium tersebut meliputi 10 vitamin dan 3 mineral lengkap, di antaranya vitamin A, vitamin B Kompleks, vitamin C, vitamin D, vitamin E, zinc, iodium, selenium, dan curcuma alami.
Bentuknya yang gummies atau jeli membuatnya mudah untuk anak konsumsi. Mengandung nutrisi seimbang sesuai Angka Kecukupan Gizi (AKG), multivitamin ini diklaim memiliki manfaat menjaga imunitas anak, meningkatkan nafsu makan anak, hingga bantu anak untuk tetap aktif.
Dengan pewarna alami dari hibiscus, wortel, dan blackberry, serta menggunakan gula alami dari stevia sehingga aman dikonsumsi setiap hari. Namun, perlu diketahui bahwa Youvit Multivitamin Anak hanya untuk anak dengan usia 3—12 tahun.
Moms bisa berikan 1 gummy setiap hari sebagai tambahan asupan gizi seimbang. Ada 3 jenis rasa yang bisa Moms pilih, yaitu stroberi, jeruk, dan nanas.
2. Sakatonik ABC Gummy Fruit dan Veggies
Sebagai suplemen, Sakatonik ABC Gummy Fruit dan Veggies mengandung multivitamin lengkap untuk tumbuh kembang anak.
Suplemen ini berbentuk gummies yang mengandung sayur dan buah dan diperkaya dengan prebiotik, vitamin C, serta sumber serat.
Sakatonik ABC Gummy Fruit dan Veggies tersebut dikatakan dapat membantu menjaga kesehatan anak-anak, serta memelihara kebutuhan nutrisi untuk anak-anak di usia pertumbuhan dan pada masa penyembuhan setelah sakit.
3. Blackmores Koalakids Multi Chewables
Rekomendasi vitamin gummies yang terakhir adalah Blackmores Koalakids Multi Chewables. Multivitamin anak ini mengandung 12 vitamin dan 6 mineral penting. Produk ini akan mendukung dan memastikan si kecil mendapat tambahan nutrisi terbaik.
Di dalamnya terkandung vitamin A, B kompleks, C, D3, E, zinc, zat besi, dan lainnya. Seluruhnya akan membantu tumbuh kembang anak secara optimal sehingga cocok untuk anak aktif yang butuh dukungan ekstra.
Nah, itulah rekomendasi vitamin gummies yang banyak anak sukai. Selain menongsumsi vitamin, agar tumbuh kembang Si Kecil optimal perlu juga diimbangi oleh makan makanan yang bergizi dan tidur yang cukup.
Penulis: Anggraini Nurul