mata kering

mata kering

Pernahkah mata kamu terasa panas saat mengendarai kendaraan bermotor atau melihat layar ponsel selama beberapa jam? 

Mungkin, kita sering mengalaminya, tetapi kurang menyadari bahwa aktivitas tersebut bisa menyebabkan mata kering.

Jika mata kita kering, maka komposisi air mata pun tidak seimbang. Tanpa air mata yang cukup, kamu mungkin memiliki peningkatan risiko infeksi mata hingga kerusakan pada permukaan mata. 

Kalau tidak diobati, mata kering yang parah dapat menyebabkan peradangan mata, abrasi permukaan kornea, ulkus kornea, hingga akhirnya kehilangan penglihatan.

Oleh sebab itu, meskipun sepele, kamu harus sigap dalam mengatasi sindrom mata kering supaya mengurangi risiko infeksi dan masalah penglihatan lainnya. 

Namun, sebelum mengatasinya, kita akan membahas mengenai penyebab dan juga ciri-cirinya.

Yuk, simak artikel berikut ini!

Sindrom mata kering

Penyakit mata kering adalah kondisi umum yang terjadi ketika air mata tidak mampu memberikan pelumasan yang cukup.

Air mata bisa tidak memadai dan tidak stabil karena berbagai alasan. Nah, ketidakstabilan air mata ini menyebabkan peradangan dan kerusakan pada permukaan mata.

Jika mata kita kering, maka rasanya pun akan tidak nyaman hingga terasa perih atau terbakar.

Biasanya, kamu akan mengalami mata kering dalam situasi tertentu, seperti di pesawat terbang, di ruangan ber-AC, saat mengendarai sepeda, atau setelah melihat layar komputer selama beberapa jam.

Ciri-ciri mata kering

Kemudian, saat mata sedang kering, biasanya kamu akan mengalami beberapa gejala lainnya, seperti berikut ini.

  • Sensasi menyengat, terbakar atau gatal pada mata
  • Lendir berserat di dalam atau di sekitar mata
  • Kepekaan terhadap cahaya
  • Mata merah
  • Seperti ada yang mengganjal di mata
  • Kesulitan memakai lensa kontak
  • Kesulitan mengemudi di malam hari
  • Mata berair yang merupakan respon tubuh terhadap iritasi mata kering
  • Penglihatan kabur
  • Mata terasa lelah

Penyebab mata kering

Mata kering disebabkan oleh berbagai alasan yang mengganggu lapisan air mata. Pada umumnya, ada tiga lapisan air mata (tear film), yaitu lapisan lipid atau minyak, cairan berair, dan lendir.

Kombinasi ini biasanya membuat permukaan mata jadi terlumasi, halus, dan jernih. 

Akan tetapi, lain halnya kalau ada masalah dengan salah satu lapisan ini. Bila terjadi masalah, maka produksi air mata pun akan berkurang hingga akhirnya jadi kering. 

Untuk penjelasan lebih lengkapnya, ini dia beberapa penyebab mata kering yang perlu kamu waspadai. 

Penurunan produksi air mata

Dalam istilah medis, penurunan produksi air mata disebut juga dengan kondisi keratoconjunctivitis sicca

Beberapa hal yang juga bisa membuat produksi air mata jadi menurun adalah

  • Faktor usia
  • Kondisi medis tertentu seperti lupus
  • Konsumsi obat-obatan tertentu seperti antihistamin
  • Penggunaan lensa kontak terlalu lama

Peningkatan penguapan air mata

Penyebab mata kering lainnya bisa dikarenakan adanya peningkatan penguapan air mata. Hal ini bisa terjadi karena lapisan minyak yang dihasilkan oleh kelenjar kecil di tepi kelopak mata (kelenjar meibom) tersumbat. Jika kelenjarnya tersumbat, maka mata pun akan terasa kering.

Beberapa penyebab kelenjar meibom bisa tersumbat adalah jarang berkedip, alergi mata, ada asap atau angin, dan juga kekurangan vitamin A.

Terlepas dari kedua penyebab di atas, ada beberapa faktor lainnya yang bisa mendukung mata jadi kering, seperti penjelasannya berikut ini.

  • Faktor usia lebih dari 50 tahun 
  • Wanita yang mengalami perubahan hormonal karena kehamilan, menggunakan pil KB, atau menopause
  • Makan makanan yang rendah vitamin A
  • Menggunakan lensa kontak mata
  • Memiliki riwayat operasi refraktif

Cara mengatasi mata kering

Sindrom mata kering tidak akan membahayakan selama kamu mengobatinya secepat mungkin.

Jadi, buat kamu yang merasa matanya kering, perih, dan panas, maka bisa mengatasinya dengan melakukan cara-cara berikut ini.

  • Gunakan obat tetes mata untuk meningkatkan kelembapan.
  • Konsumsi obat anti-inflamasi, seperti siklosporin yang bisa meningkatkan jumlah produksi air mata.
  • Operasi lubang drainase di sudut dalam mata jika kondisinya parah.
  • Gunakan humidifier atau alat untuk melembapkan udara di rumah.

Macam-Macam Obat Tetes Mata Mulai Untuk Mata Merah Hingga Alergi

Tetes mata untuk mata kering

Tetes mata terkenal sebagai solusi praktis untuk mengatasi mata yang merah, kering, atau infeksi. 

Sebab, obat tetes mata digunakan untuk melumasi mata yang kering dan membantu menjaga kelembapan pada permukaan luarnya. 

Nah, obat tetes mata tersebut dapat kamu gunakan untuk mengobati mata kering akibat 

  • Penuaan  
  • Pemakaian obat-obatan tertentu 
  • Kondisi medis, 
  • Operasi mata, dan 
  • Faktor lingkungan, seperti kondisi yang berasap atau berangin.

Selain melumasi mata, beberapa jenis obat tetes mata juga dapat meningkatkan penyembuhan mata yang sedang terinfeksi. 

Namun, agar kondisi mata kering ini dapat terobati, ada baiknya jika kamu berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter mata untuk mendapatkan jenis obat mata yang paling sesuai dengan jenis mata kering yang kamu alami.

Itu dia beberapa hal yang perlu kamu ketahui tentang mata kering. Jadi, kamu bisa mengandalkan obat tetes mata untuk dibawa bepergian supaya bisa meminimalisir terjadinya infeksi karena debu atau yang lainnya. 

Kurangi juga penggunaan lensa kontak supaya produksi air mata bisa berjalan sebagaimana mestinya.

Share artikel ini
Reference