8 Manfaat Kunyit dan Sereh Untuk Promil, Intip Khasiatnya Ladies!
Ada banyak cara yang bisa dilakukan pasangan program kehamilan dalam memperoleh keturunan, salah satunya dengan meningkatkan kesuburan. Kesuburan memang tidak dapat didapat secara instan karena banyak faktor yang dapat mempengaruhinya, baik kesuburan pada pria dan wanita.
Ada anggapan bahwa tanaman rimpang seperti kunyit dan sereh bisa menjadi salah satu cara untuk meningkatkan kesuburan diantara pasangan.
Senyawa aktif pada tanaman ini diketahui dapat membantu peningkatan program kehamilan. Apakah hal ini benar adanya? Yuk intip dulu fakta manfaat kunyit dan sereh untuk promil dalam ulasan ini.
Benarkah kunyit dan sereh bermanfaat untuk promil?
Jika dikatakan bahwa ada manfaat kunyit dan sereh untuk promil, hal ini memang belum serta merta dapat dibuktikan dengan penelitian yang ada. Namun masing-masing dari tanaman ini memang mempunyai kandungan dan manfaat tak main-main.
Kunyit dan sereh bisa menjadi alternatif untuk kesuburan karena kandungan antioksidan pada tanaman ini. Masing-masing mempunyai kekuatan dna manfaat dalam melancarkan program kehamilan.
Selain dengan tanaman herbal, faktor peningkat kesuburan bagi pria dan wanita juga bisa didapat dari konsumsi makanan yang bergizi, pola hidup, istirahat, olahraga dan mengetahui kapan masa subur.
Sehingga mudah untuk memperoleh keturunan. Ketahui manfaat kunyit dan sereh untuk promil yang dapat kamu ketahui secara lengkap dibawah ini.
Manfaat kunyit untuk kesuburan
Dikenal sebagai salah satu bumbu dapur yang memiliki efek warna kuning terang yang khas, kunyit memang tidak serta hanya bermanfaat sebagai peningkat cita rasa makanan.
Akan tetapi kandungan dalam kunyit juga dapat dimanfaatkan sebagai meningkatkan kesuburan, utamanya untuk pasangan yang sedang melakukan promil.
Dalam 100 gram kunyit, setidaknya terdapat nutrisi dan kandungan berikut:
- Protein 10 gram
- Kalsium 168 miligram
- Magnesium 208 miligram
- Fosfor 299 miligram
- Kalium 2 gram
- Vitamin c 1 milligram
- Zat besi 55 miligram
Kunyit dikenal memiliki kandungan antioksidan, antimikroba dan anti inflamasi yang tinggi sehingga berhasil untuk kesehatan. Untuk tujuan kesuburan dan kesehatan rahim, ada beberapa manfaat kunyit untuk promil yang bisa dirasakan, antara lain:
1. Bantu atasi PCOS
Pcos atau polycystic ovary syndrome merupakan gangguan yang menyebabkan ovarium mengeluarkan folikel cairan sehingga sulit untuk melepas sel telur.
Proses pembuahan akan sulit terjadi jika pcos belum disembuhkan. Konsumsi kunyit dapat mengatasi peradangan dan menurunkan potensi resistensi insulin yang menyebabkan pcos pada wanita.
2. Atasi tuba falopi tersumbat
Tuba falopi menjadi tempat sel telur dan sperma bertemu sehingga kehamilan bisa dapat terjadi. Jika ada sumbatan pada saluran ini, maka kehamilan akan sulit terjadi.
Curcumin pada kunyit diketahui dapat meringankan sumbatan sehingga kehamilan sangat mungkin terjadi.
3. Ringankan endometriosis
Gangguan yang menyebabkan rahim tumbuh di luar rahim ini dapat menghambat proses pembuahan hingga kehamilan.
Hal ini menyebabkan nyeri parah pada area panggul yang sangat mengganggu kenyamanan wanita. Konsumsi kunyit dapat meningkatan keseahtan rahim dengan kandungan antioksidan dan anti inflamasi yang tinggi.
4. Bantu cegah preeklampsia
Komplikasi kehamilan karena tekanan darah tinggi kerap menjadi momok yang menakutkan bagi wanita hamil sehingga banyak yang menyarankan ibu hamil mengonsumsi kunyit.
Zat curcumin pada kunyit dapat membantu menjaga rahim tetap sehat dan mencegah risiko preeklampsia.
5. Alternatif kanker ovarium
Dalam beberapa penelitian, kunyit dikenal dapat melindungi sel dari serangan kanker seperti kanker kulit dan kanker usus.
Kondisi ini juga dapat mempunyai dampak positif pada ovarium sehingga terbebas dari penyakit kanker. Kunyit dapat mencegah fibroid rahim atau penyakit yang kerap menyerang rahim dengan kandungan curcumin didalamnya.
Meskipun memiliki khasiat yang besar, mengonsumsi kunyit juga perlu dibatasi sesuai dengan anjurkan karena dapat memicu efek samping seperti pusing, diare, sakit perut, gangguan perdarahan hingga refluks asam lambung. Konsumsi dengan sewajarnya agar maksimal dapat terasa untuk kesehatan dan kesuburan.
Manfaat sereh untuk kesuburan
Selain kunyit, ternyata sereh atau serai juga dikenal dapat bermanfaat untuk kesehatan rahim wanita sehingga dapat mendukung program kehamilan yang direncanakan. Kandungan pada sereh antara lain:
- Energi/kalori 99 kkal
- Karbohidrat 25,3 gram
- Kalsium 65 mg
- Protein 1,82 gram
- Zat besi 8,17 mg
- Kalium 723 mg
- Vitamin c 2,6 mg
- Folat 75 mcg
- Magnesium 60 mg
- Fosfor 101 mg
Sereh juga memiliki kandungan berupa vitamin b dan mineral seperti mangan, selenium, seng, tembaha dan natrium. Sereh sering disebut mempunyai manfaat untuk kesehatan rahim wanita, diantara:
1. Atasi masalah menstruasi
Efek yang menenangkan dari sereh diketahui dapat mengatasi masalah dan gangguan pada menstruasi seperti melancarkan aliran darah, mengatasi pms berlebih, kram perut, sakit perut dan gejala menstruasi lainnya.
Minyaknya dapat memperbaiki suasana hati dna meringankan nyeri sehingga tidak begitu sakit saat siklus menstruasi datang.
2. Atasi infeksi jamur
Minyak sereh sering digunakan untuk mengatasi infeksi jamur vagina. Infeksi ini sering menyebabkan vagina sakit, nyeri, panas hingga keputihan yang tidak biasa.
Efek antimikroba dari sereh diketahui dapat melawan infeksi jamur pada vagina sehingga meningkatkan kesuburan rahim wanita.
3. Kurangi risiko kanker serviks
Dalam beberapa jurnal penelitian disebutkan bahwa minyak sereh mempunyai sifat anti kanker sehingga dapat mencegah dan mengobati kanker, salah satunya kanker serviks yang sering menyerang wanita.
Kanker ini tentu akan menyulitkan promil sehingga menghindari kanker serviks akan meningkatkan peluang untuk memperoleh keturunan lebih besar. Tentunya konsultasi dengan dokter diperlukan karena informasi ini masih membutuhkan penelitian lanjutan untuk manfaat dari serai itu sendiri.
Konsumsi sereh juga sebaiknya dibatasi ya ladies. Jika konsumsinya terlalu banyak dapat menimbulkan efek samping yang cukup menyulitkan seperti pusing, mulut kering, gatal hingga ruam.
Konsumsi sereh dan kunyit untuk meningkatkan kesuburan juga masih perlu didiskusikan dengan dokter kandungan agar sejalan dengan promil yang dilakukan. Tetap konsumsi dalam tingkat wajar dan tanyakan langsung pada dokter jika masih ragu dengan khasiat yang bisa didapatkan.
Penulis: Nur Azizah