kate middleton kanker apa bisa sembuh total

Kabar Kate Middleton kanker memang sempat menghebohkan dunia. Setelah menghilang beberapa bulan, Kate Middleton tiba-tiba muncul dan memberikan kabar yang kurang menyenangkan tentang kesehatannya.

Princess of Wales ini ternyata memilih menghilang karena ia sedang menjalani beberapa pengobatan untuk kanker yang ia derita. Kanker stadium berapa dan bisakah kanker sembuh total? Simak penjelasan selengkapnya di artikel ini!

Kate Middleton kanker apa?

Istri William tersebut mengundurkan diri dari tugas publik setelah buka suara kepada publik pada 22 Maret 2024. Ia menyatakan mengidap kanker, tetapi belum tahu jelas jenis kanker yang Kate idap.

Lalu, kanker stadium berapa yang Kate idap? Ia mengatakan kanker di dalam tubuhnya baru diketahui pasca operasi. Ia memang baru menjalani operasi perut.

Kate juga mengatakan jika operasi tersebut sebenarnya tidak berhubungan dengan kanker. Namun, tim dokter justru menemukan adanya sel kanker sehingga belum diketahui stadium berapa yang Princess of Wales itu idap.

Apakah Kanker Payudara Stadium 3 Bisa Sembuh?

Dalam pesan video, ia mengatakan telah menjalani kemoterapi melalui akun media sosial kerajaan Inggris @KensingtonRoyal. Namun, setelah mengidap kanker, apakah bisa sembuh total? Yuk, simak penjelasannya!

Apakah penderita kanker bisa sembuh total?

Dalam beberapa kasus, pasien yang mengidap kanker bisa meningkatkan kualitas hidupnya atau masih bisa hidup bertahun-tahun setelah menjalani kemoterapi.

Melalui kemoterapi, penderita dapat meningkatkan kualitas hidup dan bisa saja lebih sehat dengan orang tanpa penyakit tersebut. Meski begitu, penderita kanker tidak dapat dikatakan sembuh total, tetapi masih bisa hidup bertahun-tahun setelahnya.

Selain kemoterapi, penderita perlu terapi medis lainnya beserta mengonsumsi obat-obatan tertentu di bawah pengawasan dokter. Perubahan gaya hidup dan pola makan lebih sehat juga sangat penting untuk meningkatkan kualitas hidup penderita kanker.


Penulis: Anggraini Nurul

Share artikel ini
Reference