diagnosa isk bisa sembuh berbahaya pada wanita

 Diagnosa ISK adalah jika dokter sudah melihat beberapa tanda klinis yang disertai dengan hasil positif pada tes urine. Infeksi saluran kemih (ISK) adalah infeksi atau inflamasi yang terjadi pada saluran kemih bagian atas tepat di ginjal hingga ureter, ataupun bagian bawah yaitu kandung kemih hingga uretra.  

Biasaya kondisi ini lebih sering terjadi pada wanita daripada dengan pria.Hal ini karena anatomi uretra yang lebih pendek pada wanita. Diagnosa ISK yang lebih lengkap adalah ketika dokter sudah melakukan tanya jawab seputar gejala dan riwayat penyakit pasien. 

Setelah itu, dokter akan melakukan pemeriksaan penunjang yang meliputi:

  • Tes urine untuk mendeteksi bakteri, sel darah putih, atau nanah di dalam urine yang bisa menjadi tanda infeksi.
  • Pemindaian dengan USG atau foto Rontgen untuk memeriksa kelainan struktur atau tumor yang mungkin menyebabkan infeksi kandung kemih
  • Sistoskopi untuk melihat kondisi saluran kemih pasien atau mengambil sampel jaringan dari kandung kemih (biopsi) untuk uji laboratorium

Setelah diagnosa ISK, apakah berbahaya pada wanita?

Infeksi saluran kemih bisa berbahaya jika tidak mendapatkan penanganan yang tepat. Perlu kamu tahu bahwa infeksi kandung kemih bisa menyebar ke ginjal. Segera ke instalasi gawat darurat (IGD) rumah sakit terdekat bila muncul gejala infeksi ginjal, seperti:

  • Demam dan menggigil
  • Mual dan muntah
  • Sakit di pinggang atau punggung bawah

Lakukan pemeriksaan ke dokter jika kamu mengalami nyeri saat buang air kecil atau terdapat darah dalam urine. Pemeriksaan juga perlu bila gejala tersebut masih muncul meski sudah mengonsumsi antibiotik dari dokter.

Mengalami ISK? Ini 7 Makanan yang Bagus untuk Penderita ISK

Apa saja gejala infeksi saluran kemih (ISK)?

Berikut beberapa tanda bahwa kamu terdiagnosis infeksi saluran kemih:

  • Rasa nyeri atau sensasi terbakar saat buang air kecil
  • Frekuensi buang air kecil meningkat, tetapi urine yang keluar hanya sedikit
  • Buang air kecil terasa tidak tuntas 
  • Rasa tidak nyaman di perut bawah dan panggul
  • Urine berwarna gelap dan berbau menyengat
  • Kencing berdarah (hematuria)
  • Demam

Jika sudah muncul gejala di atas, sebaiknya segera periksa dan konsultasikan ke dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat. Jika kamu tidak mendapatkan penanganan yang tepat, ISK justru akan berbahaya terutama pada wanita.


Penulis: Anggraini Nurul

Share artikel ini