Obat Cotrimoxazole: Manfaat, Cara Mengonsumsi, dan Efek Sampingnya
Obat cotrimoxazole diketahui sebagai salah satu antibiotik yang digunakan untuk mengobati infeksi bakteri pada berbagai sistem organ tubuh.
Obat ini hanya bekerja dengan menghentikan pertumbuhan bakteri, dan tidak dapat digunakan untuk membunuh virus penyebab pilek, flu, maupun jenis virus lainnya.
Nah, untuk mengetahui seluk beluk obat ini lebih dalam, yuk, baca ulasan tentang penggunaan hingga efek sampingnya di bawah ini. Selamat membaca!
Jadi, obat cotrimoxazole adalah?
Cotrimoxazole adalah antibiotik yang digunakan untuk mengobati infeksi bakteri yang menginfeksi saluran pernapasan seperti pneumonia dan bronkitis; saluran kemih; saluran pencernaan hingga telinga.
Cotrimoxazole mengandung kombinasi dari 2 jenis antibiotik yakni sulfamethoxazole dan trimethoprim yang bekerja dengan menghalangi biosintesis purin dan asam nukleat pada bakteri.
Obat ini tersedia dalam bentuk tablet dan suspensi. Untuk menggunakannya, kamu perlu berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter. Dokter akan meresepkan obat ini sesuai dengan kondisi kesehatan dan respon pengobatan individu.
Lantas, apa saja manfaat obat cotrimoxazole?
Manfaat obat cotrimoxazole
Obat cotrimoxazole yang termasuk dalam antibiotik golongan sulfonamida bermanfaat dalam mengobati berbagai infeksi bakteri seperti:Pneumocystis jirovecii pneumonia; infeksi telinga tengah (otitis media); infeksi saluran pernapasan dan infeksi saluran kemih
Di samping itu, obat ini juga digunakan untuk mengobati diare yang dialami oleh pelancong (traveler’s diarrhea).
- Mengobati infeksi saluran pencernaan. Obat ini memiliki kandungan yang bisa berfungsi sebagai alternatif antibiotik golongan kuinolon untuk bakteriescherichia coli yang hidup di dalam usus manusia.
- Mengobati infeksi Mycobacterium marinum. Cotrimoxazole dapat digunakan untuk mengatasi infeksi kulit akibat mikroorganisme ini.
- Obat infeksi saluran pernapasan. Infeksi saluran pernapasan mulai dari pilek, sinusitis, hingga laringitis yang berasal dari virusStreptococcus pneumoniae atau Haemophilus influenzae dapat diatasi dengan antibiotik ini.
- Obat salmonellosis. Salmonellosis merupakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri salmonella. Meskipun tidak menjadi pilihan utama, tetapi banyak dokter yang menggunakan obat ini sebagai alternatif untuk menyembuhkan infeksi salmonella.
Baca juga:
Cara mengonsumsi obat cotrimoxazole yang benar
Nah, untuk mengonsumsinya, kamu bisa mengikuti petunjuk pada label resep. Kamu juga dapat berkonsultasi pada dokter mengenai aturan pakai dan dosis yang sesuai dengan kondisi kesehatan kamu.
Agar lebih jelas, berikut rincian cara yang benar mengonsumsi obat cotrimoxazole yang perlu kamu ikuti:
- Ikutilah petunjuk pemakaian cotrimoxazole sesuai dengan dosis yang sudah dianjurkan
- Minum obat secara teratur agar kamu mendapatkan efek yang maksimal
- Obat ini paling baik dikonsumsi bersama makanan atau minuman
- Jika kamu melewatkan satu dosis, minumlah segera jika sudah ingat. Jika hampir mendekati waktu untuk minum dosis berikutnya, lewatkan dosis yang terlewat dan minum dosis berikutnya saat waktunya tiba.
- Hindari untuk langsung mengambil dua dosis secara bersamaan.
Penuhilah asupan kebutuhan cairan tubuh untuk mencegah terjadinya dehidrasi. Jika kamu merasa infeksi sudah berangsur sembuh, tetaplah minum antibiotik sampai habis supaya mencegah infeksi datang kembali.
Efek samping obat cotrimoxazole
Efek samping obat cotrimoxazole bisa saja terjadi jika kamu mengonsumsinya, tetapi biasanya tidak memerlukan perhatian medis.
Sebab, efek samping ini dapat hilang selama masa perawatan karena tubuh akan menyesuaikan diri dengan obat. Namun, jika gejala tidak membaik atau memburuk, sebaiknya kamu segera menghubungi dokter.
Berikut ini beberapa efek samping penggunaan obat cotrimoxazole:
- Nyeri bagian dada
- Panas dingin
- Batuk
- Suara serak
- Demam
- Tubuh kelelahan
- Ruam kulit
- Hilang selera makan
- Nyeri saat buang air kecil
- Sakit perut
- Mual
- Muntah
Namun, tidak seluruh orang akan mengalami efek samping di atas, ya. Bahkan, kamu tidak akan mengalaminya jika mengonsumsi obat cotrimoxazole mengikuti saran dokter.
Jadi, sebaiknya konsultasikan keadaan atau masalahmu dahulu sebelum memutuskan untuk mengonsumsinya secara rutin.